BOLASPORT.COM - Pemain terhebat Lokomotiv Moskva menghentikan 10 gol beruntun Bayern Muenchen dalam laga Grup A Liga Champions, Selasa (27/10/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB. Namun, sang juara bertahan tetap menang.
Bertarung di Stadion Lokomotiv, Bayern Muenchen tampil sangat mendominasi.
Dikutip BolaSport.com dari situs resmi UEFA, Bayern memimpin penguasaan bola dengan 63 persen.
Dari segi peluang, Bayern Muenchen memiliki 18 yang 4 di antaranya mengarah tepat sasaran.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Akhiri Puasa Gol 4 Tahun, Anak Rumahan Liverpool Amankan 3 Poin
Adapun Lokomotiv Moskva mempunyai 15 kesempatan dengan 6 menuju ke gawang.
Menekan sejak awal pertandingan, Bayern Muenchen membuka keran gol pada menit ke-13.
Menerima umpan Benjamin Pavard dari sisi kiri pertahanan Moskva, Leon Goretzka dengan mantap menyundul bola. Bayern unggul 1-0.
Bayern nyaris menambah gol pada menit ke-25.
Baca Juga: Bawa Liverpool Menang, Juergen Klopp Merasa dalam Sebuah Pernikahan
Benjamin Pavard lagi-lagi melepaskan crossing dari sisi kiri lini belakang Moskva.
Namun, Kingsley Coman, yang menyambut dengan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti, belum mampu menciptakan gol.
Sepakan Coman membentur tiang kanan gawang tuan rumah.
Baca Juga: Sudah Adakan Pembicaraan dengan PSG, Zinedine Zidane Ditunggu Tinggalkan Real Madrid
Skor 1-0 untuk Bayern Muenchen bertahan sampai turun minum.
Lesakan ke gawang Lokomotiv Moskva membuat Bayern Muenchen mengukir gol ke-10 secara beruntun di berbagai ajang.
Sebelumnya, Bayern membobol gawang Atletico Madrid (4-0) di Liga Champions dan Eintracht Frankfurt (5-0) di Bundesliga.
Baca Juga: Frenkie de Jong Sebut Perbedaan Lionel Messi dengan 23 Pemain Barcelona Lainnya
Memasuki babak kedua, Bayern Muenchen tetap memegang kendali permainan.
Akan tetapi, Lokomotiv Moskva yang mampu menciptakan gol pada menit ke-70.
Memaksimalkan umpan datar Ze Luis dari sisi kiri pertahanan Bayern Muenchen, Anton Miranchuk menyambut bola dengan sepakan datar kaki kiri dari dalam kotak penalti. Skor seri 1-1.
Miranchuk adalah pemain terhabat Lokomotiv Moskva pada musim 2020-2021.
Anton Miranchuk paling banyak terlibat dalam gol (5) Moskva di Liga Champions dan Liga Rusia musim ini.
Rinciannya, Miranchuk sudah menggelontorkan 2 gol dan 3 assist.
Baca Juga: Juergen Klopp Bahas soal Bek 19 Tahun Liverpool Lebih Sering Main di Liga Champions
Gol kemenangan Bayern datang dari lesakan Joshua Kimmich pada menit ke-79.
Mendapat operan dari Javi Martinez, Kimmich mengontrol bola menggunakan kaki kiri.
Baca Juga: Akibat Peristiwa Menit 52, 7 Pemain Cetak Gol, Ajax Ukir Sejarah Skor Liga Belanda
Bola yang dikontrol Kimmich naik ke udara dan langsung dia hajar dengan sepakan voli kaki kanan dari luar kotak penalti.
Skor 2-1 untuk Bayern Muenchen tetap tidak berubah hingga wasit asal Rumania, Istvan Kovacs, meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan.
Bayern, selaku juara bertahan Liga Champions, menutup perjuangan di Rusia dengan kemenangan.
Lokomotiv Moskva 1-2 Bayern Muenchen (Anton Miranchuk 70'; Leon Goretzka 13', Joshua Kimmich 79')
Susunan pemain Lokomotiv Moskva dan Bayern Muenchen:
Lokomotiv Moskva (4-3-2-1): 1-Guilherme; 14-Verdan Corluka (41-Slobodan Rajkovic 46'), 31-Maciej Rybus, 2-Dmitry Zhivoglyadov, 27-Murilo; 20-Vladislav Ignatjev (17-Rifat Zhemaletdinov 76'), 11-Anton Miranchuk, 69-Daniil Kulikov (88-Vitali Lisakovich 89'); 7-Grzegorz Krychowiak, 9-Fedor Smolov (94-Dmitry Rybchinskiy 75'); 29-Ze Luis
Pelatih: Marko Nikolic
Bayern Muenchen (4-2-3-1): 1-Manuel Neuer; 27-David Alaba, 4-Niklas Suele, 21-Lucas Hernandez, 5-Benjamin Pavard; 18-Leon Goretzka (8-Javi Martinez 46'), 6-Joshua Kimmich; 24-Corentin Tolisso, 25-Thomas Mueller (7-Serge Gnabry 46'), 29-Kingsley Coman (11-Douglas Costa 69'); 9-Robert Lewandowski
Pelatih: Hansi Flick
Wasit: Istvan Kovacs (Rumania)
Baca Juga: Alisson Becker Akui Liverpool Tak Bisa Jalani 60 Laga dengan Cara Sama
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | UEFA.com |
Komentar