Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Permalukan Juventus 2-0, Barcelona Harusnya Bisa Cetak 8 Gol

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 30 Oktober 2020 | 01:00 WIB
Barcelona harusnya bisa mencetak setidaknya delapan gol saat mengalahkan Juventus 2-0 di laga Grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Barcelona harusnya bisa mencetak setidaknya delapan gol saat mengalahkan Juventus 2-0 di laga Grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).

BOLASPORT.COM - Barcelona harusnya bisa mencetak setidaknya delapan gol saat mengalahkan Juventus 2-0 di laga Grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).

Barcelona bertandang ke Stadion Allianz, kandang Juventus, pada laga matchday 2 Grup G Liga Champions 2020-2021.

Barcelona mampu tampil dominan di kandang lawan dan menang dengan skor 2-0.

Gol-gol Barcelona dicetak oleh Ousmane Dembele pada menit ke-14 dan Lionel Messi pada menit ke-90+1 lewat tendangan penalti.

Juventus sebenarnya sempat mencetak tiga gol lewat Alvaro Morata masing-masing dua gol di babak pertama dan satu gol di babak kedua.

Baca Juga: Sedang Bangkit, Barcelona Justru Sudah Dapat Krisis Baru

Sial bagi Juventus, ketiga gol Morata itu dianulir oleh wasit Danny Makkelie usai melihat tayangan ulang melalui video assistant referee (VAR).

Morata rupanya terlebih dahulu berada di posisi offside sebelum sukses menceploskan bola sebanyak tiga kali ke gawang Neto.

Kendati demikian, kemenangan Barcelona atas Juventus itu rupanya menyiratkan satu perbedaan dominan di antara kedua tim.

Hal tersebut disampaikan secara langsung oleh mantan pelatih Juventus, Fabio Capello.

Capello sempat terkejut melihat perbedaan kualitas yang sangat jauh antara Si Nyonya Tua dengan Blaugrana.

Baca Juga: Mau Fokus ke Sepak Bola, Koeman Ogah Urusi Drama Internal Barcelona

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dihadang dua pemain Juventus dalam laga matchday 2 Grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).
TWITTER.COM/BARCAUNIVERSAL
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, dihadang dua pemain Juventus dalam laga matchday 2 Grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).

Padahal, Barcelona sempat mengalami krisis usai tak mampu meraih satu gelar pun musim lalu.

Selain itu, Barcelona bertandang ke Turin dengan kaki pincang usai dilibas Real Madrid dalam laga bertajuk El Clasico di Liga Spanyol.

"Juventus sangat menderita melawan Barcelona yang sedang berada dalam krisis," ujar Capello kepada Sky Sports.

"Saya dikejutkan oleh perbedaan antara tim yang sedang dibangun serta kalah dalam El Clasico dan tim teratas di Italia," ucap Capello lagi.

Bahkan, pelatih yang sempat menukangi Juventus pada 2004 hingga 2006 itu menyebut Barcelona seharusnya bisa mencetak delapan gol.

Baca Juga: Bartomeu Mundur, Rencana Licik Messi dan Calon Presiden Barcelona Bakal Mulus?

"Saya terkejut dengan perbedaan intensitas dan permainan. Barcelona benar-benar membuat saya terkesan, mereka bisa mencetak delapan gol, bukan dua," kata Capello.

"Saya melihat tim yang agresif dan banyak dinamisme. Messi juga berkontribusi banyak," tutur Capello melanjutkan.

Dengan hasil tersebut, Barcelona memuncaki grup G dengan 6 poin, sementara Juventus berada di posisi kedua dengan 3 poin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Sky Sports
REKOMENDASI HARI INI

Hasil Liga Champions - Lawan Tinggal 10 Orang, AC Milan Menang dengan Skor Ketat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136