Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain AC Milan Vs Sparta Praha - Buangan Man United Main Lagi, Zlatan Ibrahimovic Jadi Tumpuan

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Jumat, 30 Oktober 2020 | 00:00 WIB
AC Milan memainkan lagi bek buangan Manchester United, Diogo Dalot, dan bertumpu pada Zlatan Ibrahimovic.
TWITTER.COM/SQUAWKAFOOTBALL
AC Milan memainkan lagi bek buangan Manchester United, Diogo Dalot, dan bertumpu pada Zlatan Ibrahimovic.

BOLASPORT.COM - AC Milan memainkan lagi bek buangan Manchester United, Diogo Dalot, dan bertumpu pada Zlatan Ibrahimovic.

AC Milan melakoni laga matchday 2 Grup H Liga Europa 2020-2021 di Stadion San Siro, Kamis (29/10/2020) atau Jumat 00.55 dini hari WIB.

AC Milan akan bertindak sebagai tuan rumah menjamu klub asal Republik Ceska, Sparta Praha.

Stefano Pioli menggunakan formasi menyerang 4-3-3 dalam pertandingan kali ini.

Pioli masih berharap dengan kehebatan penyerang gaek Rossoneri, Zlatan Ibrahimovic, di lini depan.

Baca Juga: AC Milan vs Sparta Prague - Jangan Tanya Ibrahimovic Ingin Main atau Tidak

Ibrahimovic akan ditemani oleh dua juniornya, yakni Brahim Diaz di sisi kanan dan Sandro Tonali di sisi kiri.

Selain itu, Pioli nampaknya menyimpan stamina Hakan Calhanoglu dalam laga ini.

Pelatih asal Italia itu lebih memilih untuk memainkan trio gelandang Samu Castilejo, Ismael Bennacer, dan Rade Krunic.

Bek buangan Manchester United, Diogo Dalot, sepertinya kembali mendapatkan kepercayaan dari Pioli.

Sebelumnya, Dalot bermain selama 90 menit waktu penuh di laga perdana Grup H Liga Europa melawan Celtic.

Baca Juga: AC Milan Vs Sparta Praha - Zlatan Ibrahimovic Cs Sempurna di San Siro

Diogo Dalot saat membela AC Milan dalam laga matchday 1 Grup H Liga Europa 2020-2021 melawan Celtic.
TWITTER.COM/ACMREPORTS
Diogo Dalot saat membela AC Milan dalam laga matchday 1 Grup H Liga Europa 2020-2021 melawan Celtic.

Kali ini, Dalot kembali bermain, tapi di sisi kiri pertahanan untuk menggantikan Theo Hernandez yang dicadangkan.

Sementara di sisi kanan pertahanan, Pioli memasang Davide Calabria untuk sesekali membantu lini serang.

Duet Simon Kjaer dan Alessio Romagnoli sepertinya tidak tergantikan di lini belakang AC Milan.

Ciprian Tatarusanu akan tetap diplot menjadi kiper dalam laga ini setelah Gianluigi Donnarumma dinyatakan terinfeksi COVID-19.

Di sisi tim tamu, pelatih Vaclav Kotal memilih untuk memasang formasi pohon natal, 4-3-2-1.

Baca Juga: AC Milan Vs Sparta Prague - Stefano Pioli Indikasikan Rotasi Besar

Kotal akan membebankan lini serang kepada Lukas Julis yang akan dibantu oleh Ladislav Krejci dan Borek Dockal.

Di lini tengah, Sparta Praha akan mengandalkan trio gelandang mereka, yakni Andreas Vindheim, Michal Travnik, dan David Pavelka.

Di lini belakang Kotal memasang empat bek, yakni Matej Hanousek, David Lischka, Ondrej Celustka, dan Michal Sacek.

Sementara itu, Milan Heca akan menjadi benteng terakhir Sparta Praha untuk menahan gempuran lini serang AC Milan.

Baca Juga: Mantan Pemain Bali United Ini Bobol Gawang Eks Kiper AC Milan

Berikut BolaSport.com menyajikan susunan pemain AC Milan vs Sparta Praha:

AC Milan (4-3-3): 1-Ciprian Tatarusanu; 2-Davide Calabria, 5-Diogo Dalot, 13-Alessio Romagnoli, 24-Simon Kjaer; 4-Ismael Bennacer, 7-Samu Castilejo, 33-Rade Krunic; 8-Sandro Tonali, 11-Zlatan Ibrahimovic, 21-Brahim Diaz

Pelatih: Stefano Pioli

Sparta Praha (4-3-2-1): 29-Milan Heca; 3-Ondrej Celustka, 13-David Lischka, 15-Matej Hanousek, 16-Michal Sacek; 8-David Pavelka, 25-Michal Travnik, 32-Andreas Vindheim; 9-Ladislav Krejci, 10-Borek Dockal; 39-Lukas Julis

Pelatih: Vaclav Kotal

Wasit: Halis Oezkahya (Turki)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : UEFA
REKOMENDASI HARI INI

Seperti Valentino Rossi ke Jorge Lorenzo Dulu, Marc Marquez Beri Panggung ke Pecco Bagnaia untuk Pimpin Ducati Lebih Dulu

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136