BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Daniel Cormier, memercayai bahwa Khabib Nurmagomedov akan setia dengan pilihan untuk pensiun.
Keputusan Khabib Nurmagomedov pensiun terjadi setelah UFC 254 atau pada Minggu (25/10/2020).
Setelah itu, banyak pertanyaan tentang komitmen Khabib Nurmagomedov memilih angkat kaki dari MMA.
Baca Juga: Pengakuan Terlarang Si GOAT UFC Ini, Akui Bukan Petarung Terhebat
Misalnya seperti pernyataan Tony Ferguson yang menilai sosok berjuluk The Eagle itu akan kembali bertarung suatu saat nanti.
Mengetahui banyak yang menilai Nurmagomedov akan bertarung lagi, Daniel Cormier angkat bicara.
Cormier selama ini dikenal sebagai sahabat dekat Nurmagomedov yang berlatih bersama di American Kickboxing Academy.
Baca Juga: F1 GP Emilia Romagna Akan Dilakukan Tanpa Kehadiran Penonton
Sebagai sahabat, Cormier merasa yakin jika Nurmagomedov akan tetap setia memilih pensiun.
"Ini nyata. Khabib tidak berbohong. Khabib tidak akan bermain-main seperti 'Saya pensiun dan saya kembali'," tutur Cormier, dikutip BolaSport.com dari ESPN.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | espn.com |
Komentar