BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengaku tidak sudi saat dirumorkan akan reuni dengan Lionel Messi di Barcelona.
Barcelona sedang berada pada masa transisi usai Josep Maria Bartomeu mengundurkan diri dari kursi presiden klub.
Bartomeu resmi mengundurkan diri bersama dengan jajaran direksinya pada Selasa (27/10/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
Usai Bartomeu mengundurkan diri, Barcelona saat ini dipimpin oleh manajemen dewan yang dikepalai oleh Carles Tusquets.
Kondisi krisis ini rupanya dimanfaatkan oleh para calon presiden Barcelona.
Baca Juga: Soal Isu Benzema Hasut Rekan Setim di Real Madrid, Zidane Malah Senang
Salah satu calon presiden Barcelona yang memanfaatkan kondisi tersebut adalah Victor Font.
Font yang mencalonkan diri sebagai kandidat presiden Barcelona selanjutnya menyampaikan kampanye yang menarik perhatian.
Dalam kampanyenya itu, Font berencana akan memulangkan mantan pelatih Barcelona, Pep Guardiola.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Marca |
Komentar