BOLASPORT.COM - Keputusan Khabib Nurmagomedov pensiun diminta oleh mantan pelatih Georges St-Pierre, Firas Zahabi, untuk dihormati.
Khabib Nurmagomedov telah memutuskan pensiun dari UFC setelah mempertahankan gelar juara divisi kelas ringan.
Pengumuman tersebut Khabib Nurmagomedov sampaikan usai mengalahkan Justin Gaethje pada laga utama UFC 254.
Khabib Nurmagomedov menyebut keputusannya untuk mundur dari UFC tak lepas dari permintaan sang ibu.
Baca Juga: Pemain India Minta Kompensasi BWF Usai Gagal Ikut SaarLorLux Open 2020
Petarung berjuluk The Eagle tersebut mengatakan sang ibu memintanya tidak perlu bertarung lagi usai wafatnya sang ayah sekaligus pelatih, Abdulmanap Nurmagomedov.
Ibunya merasa Nurmagomedov tidak perlu lagi bertarung di Oktagon ketika sang Ayah tidak berada disisinya.
Firas Zahabi kemudian meminta keputusan yang dibuat Khabib Nurmagomedov untuk dihormati.
"Khabib telah mengatakan bagaimana dia ingin 'bebas seperti elang'," kata Zahabi, dilansir BolaSport.com dari BJPENN.com.
Baca Juga: Meski Berteman, Franco Morbidelli Tetap Marah dengan Valentino Rossi Jika DIsalip
"Siapa saya mengajukan petisi online dan memintanya kembali? Saya tidak akan melakukan itu, tidak akan pernah," ucap dia lagi.
Dia pun membandingkan pernyataan Khabib Nurmagomedov harus dihormati, sebagaimana keputusan yang pernah dibuat mantan anak didiknya Georges St-Pierre yang lebih dulu pensiun pada 2019 lalu.
"Dengar, saya senang Khabib pensiun, Georges pensiun, saya senang mendengar mereka pensiun," ujar Zahabi.
"Orang-orang ini baik Khabib ataupun Georges sudah pantas mendapatkan masa pensiun mereka," sambung Zahabi.
Baca Juga: Belum Perpanjang Kontrak, Lewis Hamilton: Ini Bukan Soal Gaji
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar