BOLASPORT.COM - Mercedes menunjukkan dominasinya melalui Valtteri Bottas saat menjalani babak kualifikasi F1 GP Emilia Romagna 2020.
Valtteri Bottas tampil gemilang pada babak kualifikasi F1 GP Emilia Romagna 2020 yang berlangsung pada Sabtu (31/10/2020) di Sirkuit Imola, Italia.
Dalam sesi tersebut, Valtteri Bottas membukukan waktu lap terbaiknya 1 menit 13,609 detik atau unggul 0,097 atas rekan setimnya, Lewis Hamilton di urutan kedua.
Menggenapi tiga pembalap tercepat, Max Verstappen dari tim Red Bull sukses mengisi grid ketiga.
Kevin Magnussen dari tim Haas menjadi pembalap pertama yang berhasil membukukan waktu lap terbaik pada sesi kualifikasi 1 (Q1).
Jalannya sesi kualifikasi F1 GP Emilia Romagna 2020
Namun demikian, posisi sebagai pembalap tercepat berhasil diraih oleh Daniil Kvyat dari Alpha Tauri usai membukukan torehan waktu lap terbaik 1 menit 15,412 detik.
Mercedes melalui pembalap andalan mereka, Lewis Hamilton langsung menduduki posisi tercepat meski momen itu tak bertahan lama setelah Charles Leclerc dari Ferrari mencatatkan waktu lebih baik.
Persaingan kian panas saat pembalap Red Bull, Max Verstappen dengan torehan 1 menit 15,034 detik sukses mengusur posisi Charles Leclerc hingga Q1 menyisakan delapan menit terakhir.
Feelin' at home ????????????@AlphaTauriF1's Kvyat and Gasly are both up in the top four ????#ImolaGP ???????? #F1 pic.twitter.com/wSkEgDslc6
— Formula 1 (@F1) October 31, 2020
Baca Juga: Mengomel di Radio Tim, Max Verstappen Akui Perkataannya Tak Layak
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Formula 1, Crash.net |
Komentar