BOLASPORT.COM - Pemain Chelsea, Chrsitian Pulisic, harus menepi selama beberapa pekan usai cedera karena terpeleset saat pemanasan.
Nama Christian Pulisic sebenarnya terpampang dalam sebelas pertama yang diturunkan Chelsea untuk menghadapi Burnley pada pekan ke-7 Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (31/10/2020) kemarin.
Akan tetapi, saat pertandingan dimulai, Pulisic tidak muncul ke lapangan.
Beberapa saat jelang dimulainya laga, Chelsea melalui akun twitter resmi klub mengumumkan bahwa Pulisic ditarik keluar dan posisinya dan digantikan oleh Timo Werner.
Baca Juga: Deontay Wilder Sebut Tyson Fury Laki-Laki Pengecut Tak Tepati Janji
???? There's a late change to our starting team. @TimoWerner replaces @CPulisic_10 and young goalkeeper Karlo Ziger is on the bench. #BURCHE https://t.co/xs6tXhLhAm
— Chelsea FC (@ChelseaFC) October 31, 2020
Dilansir BolaSport.com dari talkSPORT, Pulisic terpeleset hingga melukai hamstringnya ketika melakukan pemanasan untuk pertandingan kontra Burnley.
Dalam tayangan ulang, pemain berusia 22 tahun itu tergelincir di lapangan dan tak lama setelahnya langsung digiring keluar.
Akibat cedera itu, Pulisic pun harus menepi selama beberapa pekan untuk menjalani pemulihan.
Baca Juga: Cetak Gol Penalti ke Gawang Man United, Aubameyang Bikin Sejarah di Old Trafford
Hal tersebut diungkapkan langsung oleh pelatih Chelsea, Frank Lampard.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | talkSPORT |
Komentar