Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harapan Pemain Persebaya Surabaya David Da Silva soal Keberlangsungan Liga 1 2020

By Rinaldy Azka Abdillah - Selasa, 3 November 2020 | 15:00 WIB
Pemain Persebaya Surabaya, David da Silva, ketika berhasil mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, Jumat (13/3/2020).
Persebaya.id
Pemain Persebaya Surabaya, David da Silva, ketika berhasil mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura dalam laga pekan ketiga Shopee Liga 1 2020, Jumat (13/3/2020).

BOLASPORT.COM - Striker Persebaya Surabaya David Da Silva saat ini sedang gundah karena Liga 1 2020 yang kembali alami penundaan hingga tahun depan.

Tentu saja hal tersebut kurang baik untuk keberlangsungan sepak bola di Indonesia.

Pasalnya Indonesia sudah tanpa kompetisi sejak bulan Maret lalu karena pandemi COVID-19.

Namun penundaan kali ini bukan hanya karena COVID-19, tetapi adanya agenda pilkada serentak di beberapa daerah yang memaksa Kepolisian Republik Indonesia tidak memberikan izin bergulirnya Liga 1 2020.

Baca Juga: Liga 2 2020 Belum Jelas, PSMS Medan Mengadu ke Mantan Ketum PSSI

Atas dasar itu, David Da Silva berharap nantinya Liga 1 2020 dapat kembali bergulir.

Meski dirasa sulit, namu ia mengaku sebetulnya ingin Liga 1 2020 dapat segera berlangsung kembali.

Menurutnya ia sudah tidak sabar untuk kembali bermain bersama Persebaya Surabaya.

Baca Juga: Mentalitas Kiper Persib Lebih Baik Seusai Pulang dari TC Timnas U-19 Indonesia

"Saya jelas berharap hari ini bukan hari terakhir kita latihan bersama. Saya sebenarnya berharap kompetisi segera dimulai, karena saya ingin bermain," ucapnya seeprti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Selasa (3/11/2020).

"Itu alasan saya datang kembali ke Surabaya, bermain di kompetisi untuk Persebaya. Saya juga tidak mau liga ini berhenti karena kami sudah lebih dari enam bulan tanpa pertandingan," tambahnya.

Namun David Da Silva harus bersabar jika ingin kembali bermain.

Baca Juga: Liga 1 Kembali Ditunda, Bek Persik Kediri Pilih Mudik ke Brasil

Hal tersebut karena seluruh penggiat sepak bola di Indonesia harus menunggu keputusan dari beberapa pihak terkait termasuk federasi.

Memang seperti diketahui, hingga saat ini keberlangsungan Liga 1 2020 belum jelas seperti apa nantinya.

Sebelumnya hanya diberitahukan bahwa kemungkinan Liga 1 2020 akan bergulir kembali selepas bulan Desember mendatang.

"Saya ingin bermain, tapi kami masih saja harus menunggu keputusan dari federasi dan yang lain," katanya.

Baca Juga: Jack Brown Hengkang dari Lincoln City karena Utamakan Jenjang Karier dan Hindari Risiko Tak Dimainkan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : Persebaya.id
REKOMENDASI HARI INI

Kualitas Wasit Meningkat, Yoshimi Ogawa Akui Komunikasi PSSI dan Klub Makin Bagus

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X