Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Pemain Terbaik Dunia, Sudah Sewajarnya Lionel Messi Diperlakukan Istimewa di Barcelona

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 4 November 2020 | 05:00 WIB
Lionel Messi sudah sepatutnya diperlakukan secara istimewa di Barcelona karena dirinya merupakan pemain terbaik di dunia.
TWITTER.COM/SQUAWKA
Lionel Messi sudah sepatutnya diperlakukan secara istimewa di Barcelona karena dirinya merupakan pemain terbaik di dunia.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi sudah sepatutnya diperlakukan secara istimewa di Barcelona karena dirinya merupakan pemain terbaik di dunia.

Masa depan megabintang Barcelona, Lionel Messi, di Camp Nou rupanya masih belum jelas sampai saat ini.

Meskipun Josep Maria Bartomeu telah mundur dari jabatan sebagai presiden Barcelona, Messi masih dikabarkan bisa saja hengkang akhir musim ini.

Sebelumnya, Messi memang sempat berseteru dengan Bartomeu beberapa waktu yang lalu.

Usai musim 2019-2020 berakhir, Messi mengirimkan burofax kepada Barcelona untuk mengajukan klausul pelepasannya diaktifkan.

Baca Juga: Barcelona vs Dynamo Kyiv - Ronald Koeman Bakal Matikan Mesin Lionel Messi Lebih Cepat

Akan tetapi, Bartomeu bersikeras untuk mempertahankan Messi di Barcelona dan mengancam akan membawanya ke jalur hukum.

Tak mau berseteru dengan klub yang telah membesarkan namanya di ranah hukum, La Pulga pun memutuskan untuk tetap tinggal selama setidaknya semusim di Barcelona.

Kepergian Bartomeu pun sepertinya memberikan angin segar bagi pendukung Barcelona karena Messi mungkin akan bertahan.

Akan tetapi, kandidat presiden baru Barcelona, Pere Riera, rupanya malah mempersilahkan kapten timnas Argentina itu untuk pergi.

"Menurut saya, Messi harus bertahan di Barcelona dan bukan karena sejarah. Itu tidak baik untuk siapapun," kata Riera seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.

Baca Juga: Tegas! Calon Presiden Barcelona Persilakan Lionel Messi Pergi

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang Frencvaros dalam laga babak penyisihan grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (21/10/2020) dini hari WIB.
TWITTER.COM/FCBARCELONA
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, merayakan gol ke gawang Frencvaros dalam laga babak penyisihan grup G Liga Champions 2020-2021, Rabu (21/10/2020) dini hari WIB.

"Pada akhirnya, Messi yang memutuskan masa depannya. Saya sangat meragukan bahwa Messi ingin meninggalkan Barcelona di musim panas."

"Saya tidak akan berusaha keras untuk menahan Messi," tutur Riera melanjutkan.

Hal tersebut dikarenakan Riera mengaku tidak akan mengistimewakan Messi jika dirinya terpilih menjadi presiden baru Barcelona.

Hingga kini, Messi memang dikenal mendapatkan perlakuan istimewa dari dewan Barcelona.

Bahkan, banyak beredar kabar yang menyampaikan bahwa Messi sering mempengaruhi kebijakan klub, seperti transfer pemain, rekrutmen pelatih, dan pemecatan pelatih.

Baca Juga: Barcelona Ogah Pilih Kasih, Gaji Lionel Messi Bakal Disunat

Kendati demikian, mantan rekan setim Messi di Barcelona, Ivan Rakitic, mengaku itu adalah hal yang wajar.

Menurut Rakitic, sudah sepatutnya Messi mendapatkan hak istimewa sebagai pemain terbaik di dunia saat ini.

Terlebih lagi, Messi telah memberikan kontribusi yang luar biasa bagi Barcelona selama kariernya.

"Pemain dengan level seperti Messi berbeda dari orang lain dan pemain lain harus merawat mereka dengan cara yang sangat spesial karena kemampuan mereka bisa memberikan perbedaan dalam sebuah pertandingan," ujar Rakitic kepada Muchodeporte.

"Kami tidak tahu apakah di masa depan kami akan cukup beruntung untuk melihat pesepakbola seperti Leo lagi," ucap Rakitic lagi.

Baca Juga: Pelatih Buangan Barcelona Berani Usir Lionel Messi, Ini Ceritanya

Rakitic sendiri kini bermain untuk klub lamanya, Sevilla, setelah didepak dari skuad utama Barcelona karena tak masuk bagian dari rencana Ronald Koeman.

Selain Rakitic, ada nama seperti Luis Suarez, Arturo Vidal, dan Nelson Semedo yang dibuang oleh Koeman.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Marca, Muchodeporte
REKOMENDASI HARI INI

Pelatih Sendiri Ogah Lihat Permainan Tim, AC Milan Cari Aman tetapi Masih Ngimpi Scudetto

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Atlético Madrid
14
29
3
Real Madrid
12
27
4
Villarreal
12
24
5
Girona
14
21
6
Mallorca
14
21
7
Osasuna
13
21
8
Athletic Club
13
20
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X