Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daniel Ricciardo Senang Lewis Hamilton Ikut Minum dari Sepatunya

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 4 November 2020 | 14:40 WIB
Pembalap Renault, Daniel Ricciardo.
TWITTER.COM/DANIELRICCIARDO
Pembalap Renault, Daniel Ricciardo.

BOLASPORT.COM - Pembalap Renault, Daniel Ricciardo, gembira melihat Lewis Hamilton (Mercedes), menyeruput sampanye dari sepatunya pada selebrasi di podium F1 GP Emilia Romagna, Minggu (1/11/2020). 

Lewis Hamilton menjuarai balapan di Sirkuit Autodromo Enzo e Dino Ferrari, Imola, Italia itu. 

Ia finis di depan rekan setimnya, Valtteri Bottas, dan Daniel Ricciardo

Sebagai bentuk selebrasi, Ricciardo mencopot sepatunya, lalu menuang sampanye ke dalamnya dan menyeruput minuman tersebut. 

Hamilton seperti tidak mau ketinggalan dan mengikuti gesture Ricciardo dengan meminum sampanye dari sepatu kiri Ricciardo. 

Ricciardo menanggapi positif respons Hamilton. 

"Saya mencopot sepatu kanan dan menuang sampanye di situ, dan akan menyalami para tim mekanik. Lalu Hamilton meminta saya mencopot sepatu kiri dan minum dari sana," kata Ricciardo. 

Baca Juga: Bos Yamaha Bungkam Soal Andrea Dovizioso Jadi Pembalap Penguji

"Rasanya luar biasa," ucapnya. 

Pembalap asal Australia tersebut juga menilai sikap Hamilton berbeda dari yang pernah ia katakan tiga tahun silam. 

Baca Juga: Sadar Ferrari Tak Punya Harapan, Charles Leclerc Heran Bisa Finis di Urutan Kelima

"Tahun 2017, Hamilton mengatakan ia takkan mau minum dari sepatu saya. Namun, tahun 2020 banyak hal aneh yang terjadi," tutur dia. 

"Saya bersikeras akan membuat Hamilton ikut minum dari sepatu saya, dan ternyata terjadi. Saya tidak lupa dan saya bahagia," ujar Ricciardo lagi. 

Baca Juga: Toto Wolff Isyaratkan Sudah Menemukan Suksesor di Mercedes Musim Depan

Lewis Hamilton menanggapi gesture-nya di podium dengan nada ringan. 

"Tentu saja rasanya tidak enak. Saya tidak terlalu suka sampanye dan meminum dari sepatu membuat minuman itu jadi lebih buruk," ucap Hamilton.

"Hal terpenting adalah ibu Daniel menilai saya orang yang sportif, jadi saya harus bersyukur. Daniel mungkin ingat saya pernah mengatakan kalau tak mau melakukannya. Hikmahnya adalah jangan pernah berkata tidak," tutur dia. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Crash.net
REKOMENDASI HARI INI

Liga Voli Korea - Panutan Megawati Makin Gila Karena Dekati Rekor Langka Usai Juara Bertahan Berhasil Dipecundangi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136