BOLASPORT.COM - Dua legenda tinju dunia, Mike Tyson dan Roy Jones Jr, melakukan serangan kepada Floyd Mayweather Jr tentang kritiknya.
Floyd Mayweather Jr sebelumnya mengeluh tentang banyaknya gelar juara tinju saat ini.
Alasan Floyd Mayweather Jr mengeluarkan keluhan itu karena kebanyakan gelar membuat sulit petinju mengaku sebagai juara sejati.
"Ini tidak baik untuk olahraga tinju, sekarang ketika petinju bertarung, maka setiap petinju adalah juara," ucap Mayweather, dikutip BolaSport.com dari MMA Fighting.
Baca Juga: Puncaki Klasemen, Joan Mir Harap Para Rivalnya Lebih Tertekan
Kritikan yang dilontarkan Mayweather itu tepat sebelum pertarungan Mike Tyson vs Roy Jones Jr dalam laga ekshibisi pada 28 November mendatang.
Dewan Tinju Dunia (WBC) berencana untuk menciptakan sabuk khusus untuk pemenang dalam duel tersebut.
Sebagai tanggapan tentang ucapan sosok berjuluk The Money itu, Jones kemudian angkat bicara.
"Pertama-tama, saya tidak peduli dengan apa yang orang lain katakan. Saya melakukan apa yang saya lakukan, ini urusan saya," tutur Jones.
"Saya tidak peduli dengan yang orang lain katakan. Ini tidak ada hubungannya dengan dia."
"Jadi biarkan dia melakukan sesuai dengan urusannya dan biarkan saya melakukan urusan saya," katanya menambahkan.
Baca Juga: Jika Tak Cedera, Marc Marquez Juga Belum Tentu Jadi Juara Dunia
Jones melanjutkan untuk menyerang kritik yang dilayangkan Mayweather.
Sosok berjuluk Captain Hook itu merasa sebagai petinju generasi lama yang tergila-gila untuk mengumpulkan gelar yang banyak.
"Ketika saya bertarung, saya tidak seperti mereka. Saya bertarung dan mendapatkan setiap sabuk yang bisa saya peroleh di divisi saya saat itu," tutur Jones.
"Kami berasal dari generasi lama. Kami ingin setiap sabuk yang Anda punya. Saya tidak peduli sabuk itu," katanya menambahkan.
Baca Juga: Si Jagoan Bellator Tantang Tony Ferguson dan Justin Gaethje
Jones menyatakan sensasi memperoleh sabuk juara membuat ketagihan.
Selama kariernya, pria 51 tahun itu telah mengoleksi gelar juara dari berbagai divisi dan organisasi tinju.
"Jika Anda ingin saya tampil, Anda perlu mempertaruhkan sabuk juara," ujar Jones.
"Maaf, tetapi ini seperti obat-obatan terlarang. Saya tidak bisa mengatakan tidak. Anda menawarkan titel, Anda melawan saya."
"Ini mungkin tidak berarti apa-apa bagi dia, tetapi ini sangat berarti bagi saya," ujarnya meneruskan.
Baca Juga: Sahabat Ogah Cemooh Jika Khabib Nurmagomedov Batalkan Pensiun
Setelah Jones selesai mengutarakan uneg-unegnya, kini giliran Mike Tyson untuk menjawab.
Akan tetapi, Tyson hanya singkat untuk memberikan kritik kepada Mayweather.
Pasalnya sosok berjuluk Si Leher Beton itu sepakat dengan pernyataan Jones sebelumnya.
"Dia sudah mengatakan semuanya. Gelar juara memang seperti obat-obatan terlarang," kata Tyson.
Baca Juga: Usai Evander Holyfield, Mike Tyson Juga Diincar Mantan Bintang Hoki
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar