BOLASPORT.COM - Pelatih Dynamo Kiev, Mircea Lucescu, meyakini bahwa Barcelona tidak berada pada level yang tepat untuk menjuarai Liga Champions musim ini usai kekalahan 2-8 dari Bayern Muenchen.
Hasil memalukan yang didapatkan Barcelona pada laga perempat final Liga Champions 2019-2020 melawan Bayern Muenchen dinilai berpengaruh pada performa klub saat ini.
Pelatih Dynamo Kiev, Mircea Lucescu, merasa bahwa klub berjulukan Blaugrana itu tak berada pada level yang tepat untuk meraih trofi Si Kuping Besar pada musim ini.
Pasalnya, kekalahan memalukan dari Muenchen membuat Barca melakukan perombakan besar-besaran.
Baca Juga: Barcelona Vs Dynamo Kyiv - Momentum El Barca Manfaatkan Lionel Messi
Proses tersebut paling tidak membutuhkan waktu hingga enam bulan lamanya.
Menurut juru taktik yang sempat melatih Inter Milan ini, tim-tim lain seperti Bayern Muenchen, Manchester City dan Paris Saint-Germain (PSG) justru lebih berpotensi juara ketimbang Barca.
Saat ini, Barca hanya memiliki satu kelebihan yaitu diperkuat oleh megabintang sepak bola, Lionel Messi.
Baca Juga: Januari 2021, Manchester City Siap Tawari Lionel Messi Pra-Kontrak
"Setelah pertandingan melawan Bayern Muenchen, dapat dimengerti bahwa Barcelona sedang melakukan perubahan," kata Lucescu seperti dilansir BolaSport.com dari Goal International.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Goal International |
Komentar