BOLASPORT.COM - Penyerang Borneo FC, Francisco Torres berharap kompetisi Liga 1 benar bergulir pada Februari 2021.
Sebagai pemain, Francisco Torres merasa sudah sangat menantikan kompetisi Liga 1 kembali dihelat.
Laga terakhir yang dijalani Torres bersama Borneo FC di Liga 1 terjadi pada 13 Maret 2020.
Saat itu, Borneo FC berhasil meraih kemenangan 2-1 atas Persela Lamongan.
Baca Juga: Kesan Striker Asal Brasil Eks Mitra Kukar dengan Kompetisi Indonesia
Mantan pemain Barito Putera itu berdoa agar kompetisi Liga 1 tidak kembali ditunda.
Berdasarkan surat yang dikeluarkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dengan nomor 394/LIB-KOM/XI/2020, tentang status kompetisi Liga 1 tahun 2020.
Kompetisi Liga 1 2020 dijadwalkan digelar pada bulan Februari hingga Juli 2021.
Baca Juga: Baru 14 Tahun, Pebulu Tangkis Ini Tembus Semifinal Kejuaraan Junior Eropa 2020
"Dan saya berdoa agar (Liga 1) benar-benar dimulai pada Februari (2021)," kata pemain asal Brasil.
Torres pun harus bersabar hingga Februari 2021 untuk kembali mengarungi kompetisi Liga 1.
"Saya sedih karena 1 tahun tanpa sepak bola, ini sangat buruk," ujar mantan pemain Badak Lampung FC.
Baca Juga: Evander Holyfield Goda Penggemar atas Potensi Pertarungan Trilogi Melawan Mike Tyson
"Tapi kami tidak bisa berbuat apa-apa dan harus menerima keputusan yang sudah dibuat," tutur Torres kepada BolaSport.com.
Sebelumnya kompetisi dihentikan pada pertengahan Maret 2020, perjalanan Borneo FC di Liga 1 cukup mulus.
Klub yang berjulukan Pesut Etam itu mampu berada di posisi ketiga klasemen sementara.
Borneo FC mengoleksi enam poin dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar