BOLASPORT.COM - Striker muda Persija Jakarta, Alfriyanto Nico Saputro mengaku senang bukan main mendapat kesempatan dipanggil timnas U-19 Indonesia.
Nama Nico termasuk dalam daftar pemusatan latihan (TC) virtual arahan Shin Tae-yong pada 5-15 November 2020.
Tak sendiri, ia dipanggil bersama empat rekannya di Persija Jakarta.
Pemusatan latihan timnas U-19 Indonesia merupakan persiapan untuk menghadapi Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.
Baca Juga: CEO PSIS Semarang Ikut Carikan Kegiatan Tarkam agar Pemain Bisa Tambah Penghasilan
Bagi Nico, ini adalah pengalaman pertamanya diikusertakan pemusatan latihan timnas U-19.
Ia mengaku bersyukur karena secara perlahan mimpinya bisa terwujud satu persatu, termasuk membela Garuda Muda.
Apalagi keinginan itu bermula dari mimpi sang ayah yang berharap dirinya bisa memperkuat timnas Indonesia kelak.
Nico sejatinya yang belum lama kehilangan sang ayah yakni pada Sabtu (27/6/2020) di Solo, Jawa Tengah.
Ia mengatakan bahwa keinginan dari sang ayah adalah bisa melihatnya membela Tim Merah Putih dan sukses untuk menjadi pesepak bola profesional.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Komentar