BOLASPORT.COM - Jelang laga melawan Valencia, Real Madrid memiliki misi untuk mengusung tiga kemenangan beruntun di Liga Spanyol.
Real Madrid bertamu ke markas Valencia pada jornada ke-9 Liga Spanyol 2020-2021 di Stadion Mestalla, Minggu (8/11/2020) waktu setempat atau Senin pukul 03.00 WIB.
Pada laga nanti, Madrid memiliki misi untuk mengusung tiga kemenangan beruntun di Liga Spanyol.
Sebelumnya, Los Blancos telah menaklukkan Huesca (4-1) dan mempermalukan Barcelona (3-1).
Apalagi, Madrid juga baru saja memetik hasil positif di ajang Liga Champions.
Baca Juga: Susunan Pemain AC Milan vs Hellas Verona - Kembali ke Starting XI Terkuat
Klub ibu kota Spanyol itu mengalahkan Inter Milan pada matchday ketiga Grup B Liga Champions dengan skor 3-2.
Hasil berbeda diraih Valencia yang berstatus tuan rumah.
Valencia belum memperoleh tiga poin dalam empat pertandingan terakhir di Liga Spanyol.
Valencia meraih 1 kali imbang dan 3 kali kalah.
Kondisi itu membuat Valencia tercecer di posisi ke-16 klasemen sementara Liga Spanyol.
Berikut ini susunan pemain Valencia vs Real Madrid yang dilansir BolaSport.com dari Twitter resmi kedua tim.
Baca Juga: Penalti Kevin De Bruyne Gagal, Mohamed Salah Pemain Tertajam Liverpool
Valencia (4-4-2): 1-Jaume Domenech; 18-Daniel Wass, 5-Gabriel Paulista, 15-Hugo Guilamon, 14-Jose Gaya; 30-Yunus Musah, 8-Carlos Soler, 19-Uros Racic, 17-Denis Cheryshev; 20-Kang-In Lee, 22-Maximiliano Gomez
Pelatih: Javi Garcia
⚽ XI INICIAL para el #ValenciaRealMadrid ????⚪️#AMUNTValencia pic.twitter.com/9jn1VzWMS2
— Valencia CF ???????????? (@valenciacf) November 8, 2020
Real Madrid (4-3-3): 1-Thibaut Courtois; 12-Marcelo, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 17-Lucas Vazquez; 22-Isco, 15-Federico Valverde, 10-Luka Modric; 20-Vinicius Junior, 9-Karim Benzema, 11-Marco Asensio
Pelatih: Zinedine Zidane
????✅ ¡Nuestro XI inicial ???? @valenciacf! @Liberbank | #HalaMadrid pic.twitter.com/5ntstT4w44
— Real Madrid C.F. (@realmadrid) November 8, 2020
Wasit: Jesus Gil
Editor | : | Septian Tambunan |
Sumber | : | twitter.com/realmadrid, twitter.com/valenciacf |
Komentar