Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Dipermak Valencia, Gelandang Real Madrid Alami Cedera

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 10 November 2020 | 01:15 WIB
Selebrasi gelandang Real Madrid, Federico Valverde, saat mengalahkan Eibar di Ipurua Municipal Stadium, pada laga pekan ke-13 Liga Spanyol, Sabtu (9/11/2019).
TWITTER.COM/REALMADRID
Selebrasi gelandang Real Madrid, Federico Valverde, saat mengalahkan Eibar di Ipurua Municipal Stadium, pada laga pekan ke-13 Liga Spanyol, Sabtu (9/11/2019).

BOLASPORT.COM - Setelah dipermak Valencia, Real Madrid dipastikan kehilangan Federico Valverde akibat cedera.

Real Madrid mengalami kekalahan memalukan dalam lawatannya ke markas Valencia pada jornada ke-9 Liga Spanyol 2020-2021, Minggu (8/11/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.

Bermain di Stadion Mestalla, Madrid takluk 1-4 dari tim tuan rumah.

Los Blancos sebenarnya unggul terlebih dahulu lewat Karim Benzema (menit ke-23), tetapi berhasil dibalas Valencia dengan empat gol.

Empat gol Valencia ditorehkan oleh Carlos Soler yang mencetak hat-trick lewat titik putih (35', 54', 63'), dan gol bunuh diri Raphael Varane (43').

Baca Juga: Cuma Main Imbang Lawan Manchester City, Liverpool Mestinya Bahagia

Tak cuma menelan kekalahan, Madrid juga kehilangan Federico Valverde yang harus menepi.

Valverde, yang pada laga itu bermain sebagai starter, digantikan oleh Toni Kroos pada menit ke-76 karena mengalami masalah dengan kakinya.

Setelah menjalani pemeriksaan, Madrid menyatakan bahwa Valverde menderita cedera patah kaki kanan.

Akan tetapi, Madrid tak menjelaskan seberapa lama gelandang timnas Uruguay itu absen.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Real Madrid

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X