BOLASPORT.COM - Orang terdekat Antoine Griezmann lagi-lagi bicara soal pengaruh buruk Lionel Messi di Barcelona.
Antoine Griezmann belum benar-benar bisa mengeluarkan kemampuan terbaiknya sejak gabung ke Barcelona pada 2019.
Satu tahun menghuni Camp Nou, penyerang timnas Prancis itu baru berkontribusi 11 gol dari 42 pertandingan di Liga Spanyol.
Sebagai perbandingan, ketika mengawali kiprah di Atletico Madrid, dia mampu mengemas 25 gol dalam jumlah penampilan yang sama.
Menurut paman Griezmann yang tak disebutkan identitasnya, sang keponakan gagal tampil maksimal karena tak mendapat sambutan positif dari Lionel Messi saat tiba di Barcelona.
Baca Juga: Deontay Wilder Tuntut Tyson Fury Balas Budi untuk Laga Trilogi Mereka
"Saya yakin Griezmann butuh waktu untuk adaptasi, tetapi bukan hanya dalam setahun. Apalagi, dengan Messi di sana, saya tahu apa yang terjadi dan itu tak mudah," kata paman Griezmann seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.
Paman Griezmann sendiri enggan membeberkan situasi ruang ganti Barcelona sesungguhnya.
Kendati demikian, dia mengisyaratkan bahwa ada masalah internal di tubuh Blaugrana.
"Ada beberapa hal yang tak dapat saya ungkapkan. Namun, saya bisa bilang bahwa mereka tidak bekerja cukup keras," tutur paman Griezmann.
Baca Juga: Ahsan/Hendra Abaikan Ekspektasi Membanggakan Negara Saat Bertanding
Mantan agen Griezmann, Eric Olhats, lebih dulu menyerang Messi terkait penurunan performa bekas kliennya di Barcelona.
"Antoine datang ke klub di mana Messi memegang keputusan akhir. Dia seperti kaisar di negara monarki dan dirinya tak menyambut baik penandatanganan Antoine," ujar Olhats.
"Sikap Messi sangat menyedihkan dan itu membuat Antoine merasa tidak diterima," ucap Olhats menambahkan.
Lantaran tampil kurang kece, isu kepergian Griezmann dari Barcelona sempat mengemuka saat bursa transfer musim panas 2020 dibuka.
Hingga jendela jual-beli pemain ditutup, nyatanya Griezmann masih bermain untuk Barcelona.
Adapun kontrak sang bomber masih berlaku hingga 2024.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Marca |
Komentar