BOLASPORT.COM - Tim pelatih Persib Bandung saat ini tengah menerapkan beberapa program latihan mandiri untuk para pemainnya.
Program tersebut diterapkan seusai Persib Bandung meliburkan timnya karena adanya penundaan kembali Liga 1 2020.
Para pemain Persib Bandung direncanakan akan kembali berkegiatan bersama pada bulan Januari 2021.
Pasalnya manajemen dan juga tim pelatih bersepakat bahwa tim akan diliburkan selama dua bulan.
Baca Juga: Bila Jadi Pelatih, Otavio Dutra: Saya tidak Suka Pemain yang Banyak Bercanda
Agar para pemain tetap terpantau kondisinya, tim Sports Science Persib Bandung turut turun tangan.
Divisi yang dipimpin Alvin Wiharja ini terus melakukan monitoring latihan seluruh pemain setiap hari.
Program tersebut ditujukan untuk pencegahan cedera, dan setiap harinya dilakukan evaluasi terhadap pemain.
Baca Juga: Dilema Kakang Rudianto antara ke Timnas U-19 Indonesia atau Garuda Select
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar