BOLASPORT.COM - Comeback Rafael dos Anjos ke divisi kelas ringan berakhir manis menyusul kemenangannya atas Paul Felder pada UFC Vegas 14.
Kemenangan Rafael dos Anjos atas Paul Felder menjadi penutup event UFC Vegas 14 yang berlangsung di UFC APEX, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (15/11/2020) pagi WIB.
Rafael dos Anjos berhasil mengalahkan Paul Felder, yang notabene merupakan petarung pengganti bagi calon lawan Dos Anjos sebelumya, Islam Makachev.
Rafael dos Anjos menunjukkan penampilan yang dominan melalui teknik grappling yang dimilikinya.
Baca Juga: Khamzat Chimaev Tantang Adesanya meski Sudah Dijadwalkan Lawan Edwards
Di sisi lain, Paul Felder tak mau kalah.
Hanya mendapat waktu persiapan selama lima hari tidak otomatis membuat Felder pasrah menerima serangan Dos Anjos.
Petarung ranking ketujuh di kelas ringan UFC itu sempat melukai kepala Dos Anjos melalui sikutan pada ronde pertama.
Felder kembali melawan pada ronde kedua namun tubuhnya berhasil dijatuhkan oleh Dos Anjos.
Baca Juga: Perpisahan The Undertaker, Beberapa Nama Legendaris Disebut Akan Comeback di Survivor Series
Rafael Dos Anjos semakin dominan pada ronde ketiga.
Aksi takedown membantu mantan juara divisi kelas ringan itu untuk mengendalikan pertandingan sekaligus mendulang keunggulan angka.
Berada di atas angin, Dos Anjos mampu menjinakkan serangan agresif Felder yang berusaha mengakhiri pertandingan lebih cepat.
Dos Anjos malah kembali berhasil melakukan takedown pada pengujung ronde kelima untuk menegaskan keunggulannya atas Felder.
Baca Juga: Deontay Wilder Tuntut Tyson Fury Balas Budi untuk Laga Trilogi Mereka
Dos Anjos mengunci kemenangan melalui kemenangan angka.
Dua hakim memberi skor 50-45 untuk keunggulan Dos Anjos, adapun satu hakim memberi kemenangan tipis 47-48 bagi Felder yang tampil heroik.
Dos Anjos tidak menyia-nyiakan kemenangan yang diraihnya untuk menyatakan kembali statusnya sebagai petarung jawara di kelas ringan.
Petarung asal Brasil itu segera menantang Conor McGregor untuk mewujudkan kembali pertandingan mereka yang dulu tertunda.
Baca Juga: Juara Bellator Tahu Senjata Terkuat Khabib Nurmagomedov di UFC
"Saya pikir jika Khabib Nurmagomedov sungguh pensiun, maka persaingan pada divisi ini akan terbuka lebar," kata Rafael dos Anjos, dilansir BolaSport.com dari MMA Fighting.
"Jika Anda melihat para penantang gelar, saya kira hanya saya dan Conor yang merupakan juara sejati di divisi ini. Petarung-petarung lain semuanya cuma juara interim."
"Jadi jika perburuan gelar di divisi ini terbuka, saya versus Conor adalah pertarungan yang harus diwujudkan," ucap Dos Anjos menambahkan.
Pertandingan antara Rafael dos Anjos dan Paul Felder menjadi pertandingan terbaik pada UFC Vegas 12.
Sementara bonus penampilan diberikan kepada Khaos Williams yang mengalahkan Abdul Razak Alhassan secara KO dalam waktu 30 detik.
HE DID IT AGAIN @khaosOXwilliams landed the boom in 30 seconds at #UFCVegas14 pic.twitter.com/tsrKkSxPYP
— ESPN MMA (@espnmma) November 15, 2020
Rekap Hasil UFC Vegas 12
Main Card
- Kelas ringan: Rafael dos Anjos mengalahkan Paul Felder (split decision 47-48, 50-45, 50-45)
- Catchweight: Khaos Williams mengalahkan Abdul Razak Alhassan (KO, tinju, ronde 1)
- Kelas jerami wanita: Ashley Yoder mengalahkan Miranda Granger (unanimous decision 30-26, 29-27, 29-27)
- Catchweight: Sean Strickland mengalahkan Brendan Allen (TKO, tinju, ronde 2)
- Kelas jerami wanita: Cory McKenna mengalahkan Kay Hansen (unanimous decision 29-28, 29-28, 29-28)
Preliminary Card
- Kelas jerami wanita: Kanako Murata mengalahkan Randa Markos (unanimous decision 30-27, 30-27, 30-27)
- Kelas bantam: Tony Gravely mengalahkan Geraldo de Freitas (split decision 30-27, 28-29, 29-28)
- Kelas welter: Alex Morono mengalahkan Rhys McKee (unanimous decision 30-27, 30-27, 30-27)
- Kelas berat: Don'Tale Mayes mengalahkan Roque Martinez (unanimous decision 30-27, 30-27, 29-28)
Baca Juga: Hasil ONE Championship INSIDE THE MATRIX II - Eko Roni Saputra Menang Lagi di Ronde 1
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | ufc.com |
Komentar