Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Beberkan Program TC Timnas U-19 Indonesia di Korea Selatan

By Wila Wildayanti - Senin, 16 November 2020 | 15:40 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat melatih di Kroasia.
Media PSSI
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong saat melatih di Kroasia.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong, membeberkan program pemusatan latihan (TC) yang akan dijalani anak asuhnya selama di Korea Selatan.

Timnas U-19 Indonesia diagendakan bakal menjalani TC di Korea Selatan, tepatnya di Kota Daegu.

Hal ini dilaporkan media Korea Selatan, Yeognam, Minggu (15/11/2020), yang mana pihak Kota Daegu menyampaikan bahwa sebanyak 50 orang dari timnas U-19 Indonesia akan segera datang.

Sebanyak 50 orang tersebut terbagi menjadi 30 pemain dan 20 staf pendamping yang akan tiba di Korea Selatan pada 25 November mendatang.

Baca Juga: Ada Hajatan Habib Rizieq, Dokter Tirta Bingung Polisi Tunda Liga 1

Setelah sampai di Korea Selatan, rombongan timnas U-19 Indonesia bakal menjalani karantina selama 15 hari.

Untuk latihan perdana David Maulana dkk dijadwalkan baru dimulai pada 10 Desember mendatang dan akan berakhir Januari 2021.

Selama menjalani TC lanjutan di Korea Selatan nanti, Shin Tae-yong pun telah menyiapkan program untuk anak asuhnya.

Mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu menjelaskan bahwa TC skuad Garuda Nusantara akan berfokus pada kekuatan fisik.


Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Yeongnam.com

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
32
76
2
Arsenal
32
63
3
Nottm Forest
32
57
4
Newcastle
31
56
5
Man City
32
55
6
Chelsea
32
54
7
Aston Villa
32
54
8
Bournemouth
32
48
9
Fulham
32
48
10
Brighton
32
48
Close Ads X