Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hansamu Yama Dalam Bidikan Perak TBG, Kuala Lumpur FA dan Satu Klub Liga Malaysia Lain

By Bagas Reza Murti - Senin, 16 November 2020 | 15:51 WIB
Para pemain Persebaya Surabaya, Zulfikar, Patrich Wanggai, Hansamu Yama, merayakan gol Persebaya dalam laga persahabatan Persebaya vs Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (11/1/2020) malam.
TRIBUNJATIM.COM/HABIBUR ROHMAN
Para pemain Persebaya Surabaya, Zulfikar, Patrich Wanggai, Hansamu Yama, merayakan gol Persebaya dalam laga persahabatan Persebaya vs Persis Solo di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (11/1/2020) malam.

BOLASPORT.COM - Bek Persebaya Surabaya, Hansamu Yama Pranata dikabarkan menjadi bidikan 3 klub Liga Malaysia.

Pemain yang sempat menjadi kapten timnas Indonesia, Hanasamu Yama beberapa hari lalu dikabarkan akan melanjutkan karier di Liga Malaysia.

Kabar ini datang bersamaan dengan kabar yang juga menyatakan Evan Dimas siap kembali ke Liga Malaysia.

Salah satu jurnalis The Star, Avinesh Waran membagikan kabar itu lewat twitter pada Sabtu (14/11/2020).

“Informasi terakhir untuk hari ini kita bisa melihat kembalinya Evan Dimas ke sepak bola Malaysia,” tulis Avinesh Waran.

Baca Juga: Bocor, Timnas U-19 Indonesia akan Berangkat TC ke Korea Selatan pada 25 November 2020

“Yang paling saya sukai adalah Hansamu Yama. Dia adalah bek tengah yang teliti dan akan memperkuat tim mana pun,” tambahnya.

Kini sumber yang sama menyatakan bahwa ada 3 klub yang telah berbicara dengan perwakilan Hansamu Yama.

Mereka adalah Kuala Lumpur FA, klub di Pantai Timur yang tidak disebutkan namanya dan Perak TBG.

"Diketahui bahwa perwakilan Hansamu Yama telah berbicara dengan beberapa klub, dan satu yang menyatakan ketertarikan adalah Kuala Lumpur dan satu klub pantai timur yang tak disebutkan," tulis Avinesh.

"Mereka juga telah berbicara ke Perak," imbuhnya.

Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Hansamu Yama yang kini berusia 25 tahun itu memiliki nilai pasar sebesar 300 ribu euro atau sekitar Rp 5 miliar.

Baca Juga: Liverpool Dikabarkan Incar Bek Portugal Penodong Pistol dan Eks Napi sebagai Pengganti Van Dijk

Hansamu Yama Pranata
persebaya.id
Hansamu Yama Pranata

Kontrak Hansamu di Persebaya Surabaya berlangsung hingga Desember 2020.

Sehingga klub-klub Malaysia sangat mungkin bisa mendapatkan jasa Hansamu begitu kontrak di Persebaya berakhir.

Saat ini, kompetisi musim 2020 di Malaysia sudah berakhir dan klub-klub sedang berburu pemain baru untuk menyongsong musim depan.

Hansamu Yama sejauh ini belum pernah berkarier ke luar negeri.

Sebelum bergabung Persebaya Surabaya, ia membela Barito Putera pada 2015-2018.

Pemain timnas Indonesia itu memang sering digosipkan akan berkarier ke luar negeri tetapi belum terjadi.

Sementara itu, penundaan Liga di Indonesia menimbulkan masalah baru soal kontrak pemain.

Dalam pernyataan terpisah, Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi mengeluhkan penundaan Liga 1 2020 hingga Februari 2021 menyebabkan tidak ada patokan masalah kontrak pemain.

Baca Juga: Pemain Persija Jakarta Ini Cari Informasi Tentang Shin Tae-yong

Manajer Persebaya Candra Wahyudi berfoto bersama Direktur Utama LIB Ahmad Hadian Lukita dan Direktur Operasional LIB Sudjarno di Kantor Marketing Persebaya malam ini (31/8). (Persebaya)
Media Persebaya
Manajer Persebaya Candra Wahyudi berfoto bersama Direktur Utama LIB Ahmad Hadian Lukita dan Direktur Operasional LIB Sudjarno di Kantor Marketing Persebaya malam ini (31/8). (Persebaya)

"Problemnya, klub tidak punya pegangan untuk menentukan status pemain seperti apa," kata Candra dikutip Bolasport.com dari Tribun Jatim, Rabu (11/11/2020).

Candra mengatakan bahwa manajemen Bajul Ijo saat ini hanya berpegangan pada kesepakatan soal renegosiasi kontrak.

"Sekarang ikatan hukum yang terjalin antara klub dan pemain adalah renegosiasi kontrak yang kami lakukan di bulan Agustus."

"Di luar itu kami belum punya payung hukum kedepannya seperti apa," jelasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Tribun Jatim, twitter.com
REKOMENDASI HARI INI

Marselino In, Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia Diijinkan Klub untuk Berlaga di ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X