BOLASPORT.COM - Bek Real Madrid, Sergio Ramos, lebih memilih untuk bungkam dan menghindar dari rumor yang mengaitkannya dengan klub Paris Saint-Germain (PSG).
Spekulasi seputar masa depan Sergio Ramos bersama Real Madrid tengah menjadi perbincangan hangat dalam beberapa hari terakhir.
Pasalnya, kontrak Sergio Ramos akan segera berakhir pada pengujung musim ini atau tepatnya 30 Juni 2021.
Hingga sekarang belum ada tanda-tanda bek berusia 34 tahun itu bakal meneken kontrak barunya di Santiago Bernabeu.
Real Madrid dikabarkan masih kesulitan melakukan negosiasi dengan Ramos lantaran mereka hanya ingin melakukan perpanjangan kontrak selama 1 musim.
Baca Juga: Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Uruguay vs Brasil, Peru vs Argentina
Hal ini adalah kebijakan klub mengingat Ramos yang akan berusia 35 tahun pada Maret mendatang.
Di satu sisi, Ramos menuntut kontrak baru di Real Madrid setidaknya untuk 2 tahun ke depan.
Rumitnya pembicaraan di antara kedua belah pihak, membuat beberapa klub top Eropa ingin memanfaatkan situasi, salah satunya adalah Paris Saint-Germain.
Klub kaya asal Liga Prancis itu dilaporkan sangat berhasrat untuk memboyong Ramos dari Real Madrid.
Paris Saint-Germain siap menawari Ramos dengan kontrak minimal berdurasi dua musim.
Les Parisiens juga menyiapkan gaji selangit untuk Ramos, yakni senilai 20 juta euro atau Rp 334 miliar per musim.
Di tengah ketertarikan PSG kepada Ramos tersebut, sang pemain masih bungkam dan belum memberikan komentar apapun.
Dilansir BolaSport.com dari The World Game, Ramos sebenarnya dijadwalkan hadir pada konferensi pers jelang laga Spanyol Vs Jerman di UEFA Nations League, Senin (16/11/2020) waktu setempat, bersama pelatih Luis Enrique.
Baca Juga: Prakiraan Formasi Spanyol vs Jerman - Sergio Ramos Kontra Timo Werner
Dalam konferensi pers itu, Ramos diprediksi akan memberi kejelasan tentang masa depannya di Real Madrid.
Tetapi ia justru tidak terlihat batang hidungnya dan digantikan oleh pemain Manchester City, Rodri.
Belum ada konfirmasi secara pasti perihal ketidakhadiran Ramos dalam konferensi pers tersebut.
Namun, ada dugaan bahwa Ramos ingin menghindari pertanyaan-pertanyaan wartawan seputar masa depannya di Real Madrid.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | ESPN, The World Game |
Komentar