BOLASPORT.COM - General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo kembali membuka peluang datangkan satu penjaga gawang anyar.
Belum lama ini Ruddy mengatakan bahwa Arema FC telah menjalin sebuah kesepatan dengan satu pemain asing.
Pemain tersebut berposisi sebagai striker.
Namun untuk identitasnya Ruddy belum bisa mengabarkan lebih lanjut.
Tentu ini menjadi sebuah kabar gembira bagi Arema FC.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Dijadwalkan Kembali TC di Luar Negeri, Dua Negara Kirim Lampu Hijau
Pasalnya setelah kehilangan seluruh pemain asingnya, kini Arema FC secara perlahan mulai kembali lakukan perburuan pemain.
Sebelumnya dua pemain telah resmi didapatkan Singo Edan.
Tepatnya pada bulan Oktober lalu, Arema FC kedatangan dua pemain asing yang mengisi posisi bek dan gelandang.
Kedua pemain itu semua berasal dari Brasil.
Baca Juga: Pemain Persib Bandung Alami Cedera di Tengah TC Timnas U-19 Indonesia
Pemain yang dimaksud adalah Ciao Ruan dan Bruno Smith.
Dengan hasil ini, Arema FC bisa dikatakan telah memiliki tiga pemain asing sejauh ini.
Sehingga hanya akan menyisakan satu slot lagi untuk jatah pemain asing.
Ruddy berniat mengisi satu slot tersebut dengan pemain yang berposisi sebagai penjaga gawang.
"Memang ada sedikit berharap di kiper yang kami incar," kata Ruddy, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.
Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Berencana Uji Coba Lawan Persija dan Persib
Tetapi untuk saat ini, Ruddy menyebut hal itu bukanlah prioritas utama timnya.
Terlebih dahulu Ruddy akan mellihat performa pemain asing rekrutannya,
Jika semua berjalan lancar dan baik, barulah rencana mendatangkan pemain lagi bisa dilanjutkan.
"Itu alternatif terakhir, tetapi kami lihat strikernya dulu," ucap Ruddy,
"Kalau strikernya oke, kami akan melihat situasi kipernya, kalau memungkinkan ya bisa saja, tetapi kalau tidak ya tidak," tuturnya.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Kompas.com |
Komentar