Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema FC tidak akan Tanggung Biaya Perawatan jika Pemain Cedera saat Tarkam

By Arif Setiawan - Kamis, 19 November 2020 | 18:15 WIB
Bek Arema FC, Syaiful Indra
Kompas.com
Bek Arema FC, Syaiful Indra

BOLASPORT.COM - Arema FC memberikan izin pemain main sepak bola antar kampung (tarkam) tetapi tidak akan tanggung biaya perawatan jika mengalami cedera.

Hal ini diungkapkan langsung oleh General Manajer Arema FC, Ruddy Widodo.

Dikatakan Ruddy, pihaknya tak akan melarang pemain yang ingin ikuti tarkam.

Izin diberikan tak terlepas dari situasi yang sedang terjadi.

Seperti yang diketahui, ditundanya kompetisi membuat pemain diliburkan.

Baca Juga: 4 Pemain Persija sudah Ambil Lisensi Kepelatihan, dari Pilar Timnas hingga Naturalisasi

Selama libur pemain tak banyak memiliki kegiatan.

Sehingga sebagian di antaranya memutuskan untuk mengikuti tarkam.

Ini bisa menguntungkan sekaligus merugikan pemain.

Segi positifnya adalah pemain bisa tetap menjaga kebugaran dan juga menjaga sentuhan bolanya.

Baca Juga: Seusai Cedera, Pilar Timnas U-19 Indonesia Ini Minta Satu Hal ke Fan Persib

Sementara sisi negatifnya yaitu kemungkinan pemain bisa alami cedera sangatlah besar.

Dalam hal tarkam, Ruddy memang memberikan izin.

Tetapi jika ada pemain yang alami cedera, Ruddy menegaskan pihak Arema FC tak akan bertanggung jawab.

Bahkan biaya perawatan semua diserahkan kepada pemain yang bersangkutan.

"Saya secara tertulis tidak melarang (pemain main tarkam)," kata Ruddy, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.

"Kendati demikian, saya sudah pesan melalui Kuncoro (asisten pelatih Arema FC) supaya hati-hati.

"Apabila ikut tarkam lalu injured, manajemen tidak akan ikut merawat," ujarnya.

Asisten pelatih Arema FC Charis Yulianto menjelaskan persiapan program latihan perdana kepada Kuncoro dan Singgih Pitino serta General Manajer Ruddy Widodo di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (03/08/2020) sore.
KOMPAS.com/Suci Rahayu
Asisten pelatih Arema FC Charis Yulianto menjelaskan persiapan program latihan perdana kepada Kuncoro dan Singgih Pitino serta General Manajer Ruddy Widodo di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (03/08/2020) sore.

Baca Juga: Pentolan Bonek: Siapapun yang Mengusik Persebaya adalah Musuh Kami

Jika Arema FC tak mau menanggung biaya perawatan, hal lebih keras dilakukan Persib.

Peringatan akan diberikan Persib kepada pemain yang nekat main tarkam.

Bukan sembarangan, peringatan keras keluar langsung dari Bos Persib, Teddy Tjahjono.

"Kami melarang seperti tarkam," ucap Teddy.

"Seperti Zulham Zamrun tuh kemarin saat pandemi dia main, kami tegur tuh," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Kompas.com
REKOMENDASI HARI INI

Usai Bela Timnas Indonesia, Thom Haye Bernasib Apes di Belanda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X