BOLASPORT.COM - Sebuah video menunjukkan Antoine Griezmann mengabaikan sejumlah fans yang memperingati dirinya agar menghormati Lionel Messi di Barcelona.
Sehari setelah kejadian di bandara El Prat, pendukung Barcelona langsung memperingati Griezmann agar lebih menghormati Lionel Messi.
Lionel Messi dituding sebagai orang yang membuat Griezmann tidak nyaman di Barcelona.
Hal ini terucap dari paman Griezmann, Emmanuel Lopes dan mantan agennya, Eric Olhats.
"Saya yakin Griezmann butuh waktu untuk adaptasi, tetapi bukan hanya dalam setahun. Apalagi, dengan Messi di sana, saya tahu apa yang terjadi dan itu tak mudah," ujar Lopes dilansir BolaSport.com dari AS.
Baca Juga: Hari Ini Mohamed Salah Diizinkan ke Liverpool Meski Masih Positif COVID-19, FA Mesir Andalkan Doa
"Antoine datang ke klub di mana Messi memegang keputusan akhir. Dia seperti kaisar di negara monarki dan dia tak menyambut baik ," ujar Olhats.
Usai mendarat di bandara El Prat, Barcelona pada Rabu (18/11/2020) sore atau Kamis dini hari WIB, Lionel Messi langsung dihampiri banyak wartawan yang menanyakan tuduhan tersebut.
Alhasil, Messi pun marah dan mengaku sudah tak tahan lantaran ia selalu disebut sebagai masalah utama Barcelona.
"Saya capek selalu menjadi masalah dari segalanya di klub," kata Messi.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | As, Gol TV |
Komentar