BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo tampil bak alien dan kembali mencetak gol pada penampilan terbarunya bagi Juventus dalam lanjutan Liga Italia.
Juventus menjamu Cagliari pada pekan ke-8 Serie A 2020-2021, Sabtu (21/11/2020) malam waktu Italia atau Minggu dini hari WIB di Allianz Stadium Turin.
Dengan Juventus tidak bisa diperkuat Giorgio Chiellini dan Leonardo Bonucci, Matthijs de Ligt turun sebagai starter mengawal jantung pertahanan bersama Merih Demiral.
Akan tetapi, mereka menghadapi Joao Pedro, striker Cagliari yang tidak berhenti mencetak gol dalam 5 pertandingan terakhir.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Spurs Tekuk Man City Meski Terus Didominasi
Dalam 10 menit pertama, Juventus lebih banyak menekan dan menguasai bola tetapi mengalami kesulitan menembus kotak penalti Cagliari.
Di menit ke-11, setelah rangkaian operan pendek, Federico Bernardeschi bisa menjebol gawang Cagliari memanfaatkan assist Alvaro Morata.
Namun, gol itu dianulir karena Morata divonis sudah offside sebelum mengoper bola ke Bernardeschi.
Di menit ke-23, upaya tembakan Cristiano Ronaldo meneruskan umpan Dejan Kulusevski masih terblok pemain bertahan Cagliari dan hanya membuahkan sepak pojok.
Enam menit kemudian, ganti sepakan kaki kiri Kulusevski di dalam kotak penalti memanfaatkan umpan Juan Cuadrado masih tipis melebar di sebelah kanan gawang Cagliari.
Baca Juga: Chelsea Puncaki Klasemen Liga Inggris, Frank Lampard Minta Pemainnya Merendah
Tembakan on target Bernardeschi di menit ke-36 memanfaatkan sebuah bola halauan pertahanan Cagliari juga mudah saja diatasi oleh kiper Alessio Cragno.
Dua menit kemudian Juventus akhirnya bisa mencetak gol via Cristiano Ronaldo, yang menerima bola dari Alvaro Morata di sebelah kanan pertahanan Cagliari.
Walaupun dibayang-bayangi tiga bek Cagliari, Ronaldo mampu mendapatkan ruang tembak dan melepaskan tembakan kaki kanan yang bersarang di pojok kiri bawah gawang Cragno.
Ronaldo sekarang tercatat selalu mencetak gol dalam 5 penampilannya di Liga Italia musim ini.
Opta pun menyebutnya sebagai alien karena Cristiano Ronaldo adalah pemain pertama di era 3 poin untuk kemenangan (sejak 1994-1995) yang mampu selalu mencetak gol buat Juventus dalam 5 penampilan pertama di sebuah musim Serie A.
5 - Cristiano #Ronaldo is the only Juventus' player to have found the net in each of his first five Serie A seasonal appearances in the three points for a win era (since 1994/95). Alien.#JuveCagliari pic.twitter.com/TjyTmYAY6k
— OptaPaolo (@OptaPaolo) November 21, 2020
Ronaldo beraksi lagi mengubah papan skor di menit ke-42 menyusul sebuah sepak pojok Juan Cuadrado.
Bola disundul Merih Demiral ke tiang jauh di mana di situ ada Ronaldo.
Dengan sepakan kaki kanan first time yang cukup sulit karena dilakukan sambil berlari, Ronaldo menceploskan bola ke gawang Cragno lagi.
Pertandingan babak pertama pun ditutup dengan Juventus unggul 2-0 atas Cagliari.
Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Real Madrid Gagal Clean-sheet Lagi, Villarreal Semakin Garang di Kandang
Juventus terus menekan sejak peluit babak kedua dibunyikan.
Di menit ke-53, Merih Demiral nyaris menambah skor, tetapi sundulannya menyambut sebuah sepak pojok mengenai mistar gawang Cagliari.
Di menit ke-55, Ronaldo punya kesempatan membukukan hat-trick, tetapi dia membiarkan bola umpan silang Kulusevski digenjot Bernardeschi.
Sayang bagi Juventus, tembakan Bernardeschi mampu dibendung oleh Cragno.
Sebuah serangan cepat Juventus di menit ke-65 nyaris berujung gol lagi.
Akan tetapi, tembakan Alvaro Morata setelah menerima umpan Bernardeschi masih melayang di atas mistar.
Baca Juga: Hasil Bundesliga - Coman dan Neuer Selamatkan Bayern Muenchen dari Teror Bremen
Di menit ke-67, Ragnar Klavan bisa menyundul sebuah bola dari sebuah situasi sepak pojok ke dalam gawang Juventus.
Akan tetapi, wasit tidak memberikan gol itu karena menganggap Klavan melanggar Matthijs de Ligt saat menyundul bola.
Tidak banyak peluang yang tercipta di paruh kedua babak kedua dengan Juventus mampu menjaga tempo dan penguasaan bola dengan baik.
Pertandingan pun berakhir dengan dua gol Cristiano Ronaldo memastikan kemenangan 2-0 yang diraih Juventus.
Juventus vs Cagliari 2-0 (Cristiano Ronaldo 38', 42')
Juventus (4-4-2): 77-Gianluigi Buffon; 16-Juan Cuadrado, 28-Merih Demiral, 4-Matthijs de Ligt, 13-Danilo (12-Alex Sandro 86'); 33-Federico Bernardeschi, 5-Arthur Melo (30-Rodrigo Bentancur 85'), 25-Adrien Rabiot (14-Weston McKennie 69'), 44-Dejan Kulusevski (22-Federico Chiesa 86'); 9-Alvaro Morata (10-Paulo Dybala 69'), 7-Cristiano Ronaldo.
Pelatih: Andrea Pirlo.
Cagliari (4-2-3-1): 28-Alessio Cragno; 25-Gabriele Zappa, 40-Sebastian Walukiewicz, 15-Ragnar Klavan (44-Andrea Carboni 70'), 19-Fabio Pisacane; 6-Marko Rog, 8-Razvan Marin (12-Fabrizio Caligara 71'); 37-Adam Ounas (21-Christian Oliva 81'), 10-Joao Pedro, 3-Alessandro Tripaldelli (33-Riccardo Sottil 46'); 9-Giovanni Simeone (30-Leonardo Pavoletti 81').
Pelatih: Eusebio Di Francesco.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | BEIN Sports, Sportmediaset, Opta Paolo |
Komentar