BOLASPORT.COM - Barcelona mengulangi catatan buruk pada musim 1991-1992 atau 29 tahun silam usai hanya meraih 11 poin dari 8 laga awal Liga Spanyol 2020-2021.
Barcelona meraih hasil minor ketika melawan tuan rumah Atletico Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol 2020-2021, Sabtu (21/11/2020) atau Minggu dini hari WIB.
Berduel di Stadion Wanda Metropolitano, Blaugrana dipaksa pulang dengan tangan kosong usai keok dengan skor tipis 0-1.
Gol tunggal Atletico Madrid dikemas oleh Yannick Carrasco jelang turun minum atau tepatnya di menit ke-45+3.
Berawal dari aksi nekat Ter Stegen yang meninggalkan sarangnya, Carrasco melewati sang kiper untuk menceploskan bola ke gawang yang sudah kosong.
Baca Juga: VIDEO - Blunder Konyol Ter Stegen Rusak Partai Bersejarah Messi
Hasil ini membuat Lionel Messi cs. harus rela bercokol di urutan ke-10 klasemen sementara dengan koleksi 11 poin dari 8 laga.
Adapun Atletico Madrid bertahan di peringkat kedua dengan meraup 20 poin.
Dilansir BolaSport.com dari Opta Jose, Barcelona kini mengulangi pencapaian buruk pada musim 1991-1992 atau 29 tahun silam.
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Opta Jose |
Komentar