BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengaku belum puas dengan performa timnya meskipun sudah berhasil mendekati posisi juara bertahan Liga Inggris, Liverpool, di klasemen.
Chelsea meraih kemenangan kelima beruntun di semua kompetisi usai mengalahkan Newcastle United 2-0 dalam laga pekan ke-9 Liga Inggris musim 2020-2021 pada Sabtu (21/11/2020) pukul 19.30 WIB.
Gol bunuh diri Federico Fernandez dan gol Tammy Abraham memberi The Blues tiga poin di St. James' Park.
Sementara penjaga gawang Edouard Mendy mencatatkan clean sheet keempatnya di Liga Inggris sejak bergabung dari Rennes pada bursa transfer musim panas.
Kemenangan dari Newcastle membuat Chelsea naik ke posisi ketiga klasemen dengan raihan 18 poin.
Baca Juga: Kai Havertz Pulih dari COVID-19, Frank Lampard Sebut Siap Tampil Lawan Rennes
Skuad asuhan Frank Lampard berada dua poin di belakang Tottenham Hotspur, yang memuncaki klasemen dan juara bertahan Liverpool, yang berada di peringkat kedua.
Kendati memasuki papan atas klasemen, Lampard mengaku belum puas dengan performa timnya.
Dia mendesak anak asuhnya untuk membuktikan bahwa mereka dapat mempertahankan konsistensi selama beberapa bulan ke depan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar