BOLASPORT.COM - Berikut ini beberapa kabar mengenai bintang timnas Indonesia yang bermain di Eropa yakni Witan Sulaeman, Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri.
Pekan ini jadi pekan yang cukup menggembirakan untuk para pemain Indonesia yang berkarier di Eropa yakni Witan Sulaeman, Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri.
Witan Sulaeman yang sempat menghilang, akhirnya masuk lagi ke skuat utama FK Radnik Surdulica.
Pemain kelahiran Palu itu masuk dalam daftar susunan pemain FC Radnik Surdulica saat laga pekan ke-15 Liga Serbia atau Superliga saat melawan Macva Sabac Sabtu (21/11/2020) dini hari WIB.
Pada laga itu, Witan tak bermain dan hanya berada di bangku cadangan meski FK Radik menang meyakinkan 3-0.
Baca Juga: Elkan Baggott Cetak Gol dan Bawa Ipswich Town Menang 5-0 di FA Youth Cup
Namun kabar Witan yang masuk daftar susunan pemain lagi di laga FK Radnik merupakan sinyal positif untuknya agar ia mendapat menit bermain dalam laga-laga selanjutnya.
Sebelum laga melawan Macva Sabac, ternyata Witan sempat mencetak 2 gol untuk FK Radnik U-20.
Kabar ini diketahui dari akun Youtube Jordan Dzordan Andric yang menampilkan highlight pertandingan antara FK Bor U-20 dan FK Radnik Surdulica U-20.
Witan Sulaeman tampil sejak menit pertama dan ditempatkan di posisi striker.
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | YouTube, lechia.pl, ITFC.co.uk |
Komentar