Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tim Pelatih Garuda Select Akui Sepak Bola Indonesia Tertinggal Sangat Jauh

By Rinaldy Azka Abdillah - Jumat, 27 November 2020 | 14:30 WIB
Suasana seleksi Garuda Select angkatan ketiga di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (31/10/2020).
pssi.org
Suasana seleksi Garuda Select angkatan ketiga di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (31/10/2020).

BOLASPORT.COM - Garuda Select saat ini menjadi salah satu program unggulan untuk sepak bola Indonesia dalam hal melahirkan pemain berkelas.

Bahkan lewat Garuda Select juga beberapa pemain Indonesia dapat bermain di klub luar negeri.

Terbaru adalah Brylian Aldama dan Bagus Kahfi yang akan bermain di kkub Eropa.

Untuk Brylian Aldama dirinya akan bergabung bersama HNK Rijeka dan Bagus Kahfi bersama FC Utrecht.

Baca Juga: Ganti Nama dan Pindah ke Solo, Ini Penjelasan CEO Bhayangkara Solo FC

Tentu dengan bergabungnya sang pemain ke tim luar negeri, mereka diharapkan dapat membuktikan kualitasnya di sana.

Pasalnya tim pelatih menyadari bahwa pemain dari Indonesia kualitasnya masih jauh bila dibandingkan dengan pemain dari Eropa lainnya.

Hal tersebut dikatakan oleh perwakilan dari Mola Tv, yakni Mirwan Suwarso saat dihubungi langsung oleh Bolasport.com, Rabu (25/11/2020).

"Yang pasti, para pelatih itu menganggap bahwa pemain kami itu ketinggalannya jauh sekali dibanding pemain sebaya dari negara-negara Eropa. Kalau di sana, mereka sudah dilatih secara profesional dari umur sembilan tahun mungkin. Kalau di Indonesia latihan di akademi itu tidak sama kan," kata Mirwan Suwarso.

Baca Juga: Pindah Homebase, Bhayangkara FC akan Dukung 26 Klub di Kota Solo

"Mau bagaimana pun juga, kalau dibilang di sana pasti berbeda tuntutannya dan juga intensitasnya. Nah, itu ketinggalannya jauh sekali. Dan itu yang diharapkan kami agar anak-anak bisa mengejar selama di sana (Garuda Select)," tambahnya.

Apa lagi ia juga mengungkapkan bahwa tidak banyak pemain yang dapat bergabung ke Garuda Select.

Selain adanya seleksi, mereka juga mempunyai beberapa kriteria pemain yang dapat bergabung ke program Garuda Select.

Untuk itu tidak jarang adanya pemain yang kembali dipanggil oleh tim pelatih untuk menimba ilmu di Garuda Select.

"Tentunya tidak semua bisa mengikuti program tersebut, makannya pada tahun berikutnya selalu ada beberapa pemain yang dipanggil lagi," ungkapnya.

Baca Juga: Persija Pasrah jika Pemainnya Keluar karena Gaji 25 Persen

Garuda Select sendiri saat ini sudah berjalan di musim ketiganya.

Direncanakan para pemain akan kembali diterbangkan ke Inggris untuk diberikan pelatihan di sana.

Namun sesampainya di sana para pemain tidak akan langsung berlatih.

Mereka akan menjalankan protokol terlebih dahulu sebelum akhirnya di rasa aman dari COVID-19.

"Ya, nanti kalau sudah sampai ke Inggris anak-anak akan dikarantina dulu, di swab test dulu, nanti tinggal di asrama kami terlebih dahulu. Setelah itu baru mereka boleh melangsungkan program latihannya. Tentunya akan ada protokol kesehatan yang berlaku," ujarnya.

Baca Juga: Rasa Kehilangan Mario Gomez hingga Kenang Momen Lawan Diego Maradona

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Skuad Timnas Indonesia Eks Proyek Piala Dunia U-20, Para Pemain Sudah Bersama Shin Tae-yong Selama 2,5 Tahun

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136