BOLASPORT.COM - Kandang Chelsea, Stamford Bridge, ibarat neraka bagi rival sekotanya, Tottenham Hotspur, yang akan bertamu pada Minggu (29/11/2020) malam ini pukul 23.30 WIB.
Chelsea menjamu Tottenham Hotspur dalam lanjutan pekan ke-10 Liga Inggris 2020-2021 di Stadion Stamford Bridge.
Keuntungan bagi The Blues saat menyambut tamu dari London Utara ini adalah rekor mengerikan terkait keampuhan markas mereka.
Dikutip BolaSport.com dari data BBC, Stamford Bridge ibarat neraka bagi Spurs.
Sang tamu hanya menang sekali dalam 34 pertandingan terakhir di sana pada berbagai ajang.
Durasi tersebut terbentang sejak 1990 atau 30 tahun silam!
Baca Juga: Chelsea vs Tottenham - Mourinho Bidik Rekor Start Terbaik dalam Sejarah Spurs
Baca Juga: Chelsea vs Tottenham - Timo Werner Si Bomber Anti-Spurs Sejati
Satu-satunya kemenangan itu terjadi pada duel pekan ke-32 Liga Inggris, 1 April 2018.
Bukan April Mop karena Tottenham berhasil unggul 3-1 berkat gol Christian Eriksen dan brace Dele Alli guna membalas lesakan Alvaro Morata, yang sempat bikin Chelsea memimpin duluan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | bbc.com, soccerway.com |
Komentar