BOLASPORT.COM - Meski memasuki pekan ketiga pemusatan latihan/ training camp (TC), skuad timnas U-19 Indonesia masih memiliki Pekerjaan Rumah (PR) sebelum akhirnya ketemu langsung Shin Tae-yong.
Sebanya 36 pemain timnas U-19 Indonesia saat ini memang tengah menjalani TC di Jakarta sejak 16 November lalu.
Namun, setelah evaluasi pekan kedua ternyata, para pemain timnas U-19 Indonesia masih memiliki beberapa PR yang harus diselesaikan.
Hal ini diungkapkan oleh asisten pelatih timnas U-19 Indonesia, Nova Arianto yang mengatakan bahwa fisik, teknik, dan mental masih menjadi persoalan utama para pemain.
Baca Juga: Butuh Satu Bulan Lagi untuk Bek Kanan Bali United Bisa Kembali ke Lapangan
Tentunya ini tak lepas dari pemain yang baru ikut bergabung dalam TC timnas U-19 Indonesia di Jakarta ini.
Sehingga masih ada beberapa pemain yang masih tertinggal, tapi Nova mengatakan tetap akan terus melihat perkembangan pemain.
Perkembangan pemain akan terus dipantau oleh Nova Arianto hingga nantinya sebelum bertemu langsung dengan pelatih timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong.
"Kami terus melihat kembali sejauh mana perkembangan kondisi fisik pemain sebelum nantinya bertemu dengan Coach Shin di periode TC selanjutnya," kata Nova Arianto kepada BolaSport.com.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com, PSSI |
Komentar