Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jalani Operasi Ketiga, Marc Marquez Harus Absen Enam Bulan Lagi

By Lariza Oky Adisty - Jumat, 4 Desember 2020 | 07:35 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tiba di Sirkuit Jerez untuk seri MotoGP Andalusia 2020
HONDA RACING CORPORATION
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tiba di Sirkuit Jerez untuk seri MotoGP Andalusia 2020

BOLASPORT.COM - Juara dunia MotoGP 2019, Marc Marquez, dipastikan menjalani operasi ketiga kalinya penanganan cedera lengan yang ia alami. Pemulihan pembalap Repsol Honda tersebut diprediksi memakan waktu enam bulan.

Operasi yang akan dijalani Marc Marquez adalah tindakan untuk cedera yang ia alami pada MotoGP Spanyol 2020 di Jerez, 19 Juli lalu.

Kejadian tersebut membuat Marc Marquez harus absen sepanjang musim 2020.

Pembalap asal Spanyol itu sempat berusaha kembali membalap pada MotoGP Andalusia 2020 pada 26 Juli, selang beberapa hari setelah operasi pertamanya.

Baca Juga: Janji Bos Yamaha, Masukan Valentino Rossi Masih Tetap Akan Didengar

Namun, rencana tersebut batal karena plat yang ditanam di lengan Marquez rusak.

Pernyataan resmi dari Honda menyebutkan Marquez sudah menjalani operasi ketiga pada Kamis (3/12/2020).

Proses berdurasi delapan jam itu meliputi pengambilan tulang dari pinggang yang mengandung banyak darah merah untuk dimasukkan ke area humerus di lengan kanan Marquez.

Baca Juga: Suzuki Klaim Peningkatan GSX-RR Bawa Joan Mir Juara Dunia MotoGP

Selain itu, plat baru juga ditanamkan di lengan pembalap berjulukan Baby Alien tersebut.

"Prosedur operasi Marquez berjalan delapan jam dan tidak terjadi hal-hal di luar kendali," demikian bunyi pernyataan Honda.

Marquez diprediksi akan absen selama enam bulan ke depan. Artinya, ia kemungkinan besar akan absen pada balapan pembuka musim 2021, MotoGP Qatar, pada 28 Maret.

Baca Juga: Marc Marquez Tak Akan Jadikan Adiknya sebagai Rival Pada MotoGP 2021

Namun, Honda tidak mengeluarkan tanggapan soal prediksi pulihnya Marquez.

Hal tersebut pun kembali membuka wacana kembalinya eks pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, untuk mengisi posisi Marquez.

Dovizioso sebelumnya memastikan ia akan hiatus pada musim 2021 setelah tak memperpanjang kontrak bersama Ducati.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Hasil ASEAN Cup Women 2024 - Ganyang Malaysia, Timnas Indonesia ke Semifinal

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136