BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti Tukiman memanggil sebanyak 26 pemain untuk ikuti pemusatan latihan atau training center (TC) di Yogyakarta.
Untuk jadwalnya, TC timnas U-16 Indonesia akan dimulai pada tanggal 6 Desember 2020.
Direncanakan program ini berkahir pada tanggal 23 Desember 2020.
Untuk jumlah pemain yang berpartisipasi, Bima kembali memanggil sebanyak 26 nama seperti halnya yang terjadi pada TC sebelumnya.
Namun mantan asisten Luis Milla tersebut mengaku ada sedikit perbedaan dalam susunan nama yang ada.
Baca Juga: Video Eks Pilar Timnas U-19 Indonesia Viral, Wanita Ini Beri Ancaman
"Ada beberapa pemain baru yang saya panggil pada pemusatan latihan kali ini," kata Bima, dilansir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.
"Karena tentunya ada penilaian tersendiri akan keampuan mereka di lapangan," ujarnya.
Bima menjelaskan penilaian dilakukan pada tanggapan pemain dalam menerapkan instruksi dari pelatih.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | PSSI.org |
Komentar