BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia memang telah menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta, tetapi selama tiga pekan ini tim asuhan Shin Tae-yong masih dilatih oleh tim lokal.
Hal ini karena pelatih timnas U-19 Indonesia, Shin Tae-yong dan seluruh staf pelatih masih berada di Korea Selatan.
Untuk Shin Tae-yong sendiri telah dijadwalkan bakal kembali ke Indonesia pada 11 Desember mendatang.
Sementara untuk staf pelatih telah diagendakan bakal kembali ke Indonesia dan berangkat dari Korea Selatan hari ini, Minggu (6/12/2020).
Baca Juga: Akhirnya Bruno Fernandes Segera Dapat Gaji Lebih Besar dari Jesse Lingard
Hal ini diungkapkan oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, yang mengatakan bahwa saat ini staf pelatih dari Shin Tae-yong telah berangkat menuju Indonesia.
"Kalau untuk coach Shin mintanya tanggal 11 Desember 2020," kata Indra Sjafri kepada BolaSport.com, Minggu (6/12/2020).
"Dan untuk staf pelatih yang lain hari ini tanggal 6 Desember 2020 ini menuju Indonesia," ucapnya.
Mantan pelatih timnas U-23 Indonesia itu mengatakan bahwa sesampainya di Jakarta nanti staf pelatih pun akan langsung memimpin latihan.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar