Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Yanto Basna Sayangkan Pemain Persib Febri Hariyadi Tolak Klub Thailand

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 8 Desember 2020 | 22:15 WIB
Penampilan Yanto Basna bersama PT Prachuap dalam laga pekan ke-13 Liga Thailand kontra Trat, Minggu (29/11/2020).
Facebook PT Prachuap
Penampilan Yanto Basna bersama PT Prachuap dalam laga pekan ke-13 Liga Thailand kontra Trat, Minggu (29/11/2020).

BOLASPORT.COM - Bek PT Prachuap, Yanto Basna, menyayangkan keputusan pemain Persib Bandung, Febri Hariyadi, yang menolak klub Thailand.

Padahal menurut Yanto Basna, jarang sekali klub Thailand ingin mendatangkan pemain-pemain Indonesia.

Ada dua alasan Febri Hariyadi menolak klub Thailand yang belum diketahui namanya itu.

Pertama, Febri Hariyadi tidak mau bergabung ke klub tersebut dengan status peminjaman lantaran kontraknya masih panjang bersama Persib Bandung.

Kedua, Febri Hariyadi lebih memilih bertahan di Persib Bandung karena Liga 1 2020 kabarnya akan kembali bergulir pada Februari 2021.

Keputusan Febri Hariyadi itu pun dikomentari oleh Yanto Basna yang merupakan satu-satunya pemain Indonesia di Negeri Gajah Putih.

Baca Juga: Gara-gara Bruno Fernandes, Paul Pogba Tak Bahagia di Manchester United

"Menurut saya ya sangat disayangkan saja ketika ada klub Thailand yang berminat tapi ditolak," kata Yanto Basna saat dihubungi BolaSport.com.

"Tapi semua kembali kepada pemain tersebut (Febri Hariyadi) karena standar kebintangan pesepakbola itu berbeda-beda," ucap eks pemain Persib Bandung itu.

Yanto Basna sudah memutuskan berkarier di Thailand sejak 2018 hingga sekarang ini. 

Baca Juga: Promotor Tinju Kawakan Komentari Duel Floyd Mayweather vs Logan Paul

Tiga klub Thailand sudah dibelanya yakni Khon Kaen, Sukhothai, dan PT Prachuap

Bek asal Jayapura, Papua, itu sepertinya belum ingin kembali lagi ke Indonesia.

Bahkan kabarnya ia ingin melanjutkan kariernya ke Jepang.

Baca Juga: Alberto Goncalves Jadi Pelatih Dadakan di Malang

"Kalau memang mau kariernya berkembang ya lebih baik keluar mencari tantangan baru di level sepak bola yang lebih baik seperti di Thailand salah satunya," kata eks pemain Mitra Kukar itu.

Yanto Basna menegaskan bahwa sepak bola Thailand merupakan yang paling terbaik di Asia Tenggara.

Baca Juga: 'Jika Bertarung Lagi, Khabib Nurmagomedov Bakal Jilat Ludah Sendiri'

Terbukti, Thailand mendapatkan jatah empat klub untuk tampil di Liga Champions Asia 2021.

"Jadi menurut saya kalau mau bersaing di level liga yang lebih baik ya coba ke Liga Thailand," ucap bek berusia 25 tahun tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

REKOMENDASI HARI INI

Ketua SAFF Gerah Usai Arab Saudi Kalah dari Timnas Indonesia, Harus Ngegas Demi Lolos ke Piala Dunia 2026

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136