Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Romelu Lukaku: Saya Bisa Selevel Messi-Ronaldo, tetapi Tak Sebanding dengan Ronaldo Nazario

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 9 Desember 2020 | 06:45 WIB
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, beraksi dalam laga Liga Italia kontra Bologna, 5 Desember 2020.
INTER_EN
Penyerang Inter Milan, Romelu Lukaku, beraksi dalam laga Liga Italia kontra Bologna, 5 Desember 2020.

BOLASPORT.COM - Striker Inter Milan, Romelu Lukaku, mengeklaim dirinya bisa menyamai level Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Akan tetapi, dia mengaku tak sebanding dengan legenda timnas Brasil, Ronaldo Nazario.

Romelu Lukaku menyebut dirinya sebagai salah satu dari lima penyerang terbaik di dunia saat ini.

Lukaku berpendapat bahwa dirinya bisa menyamai level dari Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Robert Lewandowski.

Pemain timnas Belgia itu bukan tanpa alasan berbicara seperti itu, karena semenjak datang ke Inter Milan pada musim panas 2019, dia langsung tampil memukau.

Pada musim perdananya, Lukaku nyaris membawa Inter menjuarai Liga Italia 2019-2020.

Baca Juga: Raiola Sebut Solskjaer Ngawur karena Samakan Haaland dengan Lukaku

Klub berjulukan I Nerazzurri itu hanya terpaut satu poin dari Juventus yang menjadi kampiun di akhir musim.

Dia tercatat mencetak 34 gol dari 51 pertandingan di semua ajang.

Tak ayal, Lukaku pun kerap kali disebut sebagai salah satu striker paling berbahaya pada musim tersebut.

Istilah one season wonder sepertinya tak berlaku bagi Lukaku lantaran dia kembali membuktikan kualitasnya di musim 2020-2021.

Sejauh ini, mantan pemain Manchester United itu telah membukukan 12 gol dari 13 pertandingan di seluruh kompetisi.

"Saya salah satu dari lima striker terbaik di dunia saat ini," kata Lukaku seperti dilansir BolaSport.com dari France Football.

"Saya tidak bisa melakukan hal yang salah dari sudut pandang taktik atau pergerakan."

Baca Juga: Mason Greenwood, Pemain Terbaik yang Pernah Ditangani Solskjaer

"Jika Cristiano Ronaldo, Lionel Messi atau Robert Lewandowski telah melampaui batasan mereka, mengapa saya juga tidak bisa melakukannya?" tuturnya.

Meski mengeklaim bisa menyamai Messi-Ronaldo, Lukaku merendah jika dibandingkan dengan penyerang legendaris Inter, Ronaldo Nazario.

Dia mengatakan bahwa terlalu dini baginya jika disejajarkan dengan Ronaldo, yang pernah membawa timnas Brasil mengangkat trofi Piala Dunia 2002.

Striker legendaris asal Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima, saat memperkuat Inter Milan.
TWITTER.COM/90SFOOTBALL
Striker legendaris asal Brasil, Ronaldo Luis Nazario de Lima, saat memperkuat Inter Milan.

"Dia mencetak lebih dari 100 gol untuk tim nasional, terlalu dini untuk membuat perbandingan," sambung pemain berusia 27 tahun itu.

"Di Kota Milan, semua orang berbicara pada saya tentang 34 gol Ronaldo dalam musim perdananya."

"Saya senang bisa menyamainya, ya. Tetapi dia telah memenangkan Piala UEFA, dan saya kalah di final. Sekarang, saya berjuang untuk meraih trofi," tuturnya lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : France Football
REKOMENDASI HARI INI

Bojan Hodak Yakin Persib Bisa Tumbangkan Klub Asnawi Meski Berat

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136