BOLASPORT.COM - Duel antara Lionel Messi melawan Cristiano Ronaldo akhirnya terwujud di laga Barcelona vs Juventus di Liga Champions setelah keduanya masuk ke dalam starting line-up.
Barcelona akan menjamu Juventus dalam matchday terakhir Grup G Liga Champions 2020-2021 di Camp Nou, Selasa (8/12/2020) waktu setempat atau Rabu pukul 03.00 WIB.
Barcelona vs Juventus menjadi salah satu laga yang sudah ditunggu-tunggu oleh banyak penikmat sepak bola.
Hal itu lantaran pertandingan ini kembali mempertemukan dua pesepak bola yang dianggap sebagai yang terbaik dalam sedekade terakhir, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Apalagi, hanya Messi-Ronaldo dua pemain aktif yang mempunyai catatan 700 gol di level klub dan tim nasional.
Only two active footballers have scored 700 senior career goals for club and country.
Cristiano Ronaldo ???????????? Lionel Messi. pic.twitter.com/rEZfDtGn6H
— Squawka Football (@Squawka) December 8, 2020
Kedua pemain itu sudah lama tak bertemu sejak Ronaldo meninggalkan Real Madrid pada 2018.
Baca Juga: Disebut sebagai Fusion Messi-Ronaldo, Zlatan Ibrahimovic Harusnya Menangi 8 Ballon d'Or
Barca dan Juventus sebenarnya sudah bentrok pada pertemuan pertama, tetapi Si Nyonya Tua tampil tanpa Ronaldo karena harus menjalani karantina mandiri setelah terjangkit COVID-19.
Kini, kapten timnas Portugal itu dalam kondisi bugar dan siap bentrok dengan Messi.
Tim tuan rumah tanpa modal bagus jelang laga tersebut, di mana mereka baru saja dipermalukan oleh klub promosi Cadiz dengan skor 1-2 di Liga Spanyol.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | twitter.com/juventusfc, twitter.com/fcbarcelona |
Komentar