Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PV Sindhu: Medali Olimpiade 2016 adalah Pembuktian ke Publik

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 9 Desember 2020 | 16:10 WIB
Berita bulu tangkis internasional.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Berita bulu tangkis internasional.

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis India, Pusarla Venkata Sindhu, mengatakan ia menunjukkan pembuktian kepada publik saat merebut medali perak pada Olimpiade 2016 d Rio de Janeiro, Brazil.

Pusarla Venkata Sindhu mencatat sejarah untuk India pada Olimpiade Rio 2016.

Pusarla Venkata Sindhu menjadi perempuan India pertama yang memenangi medali perak Olimpiade seusai menghadapi Carolina Marin (Spanyol) pada babak final.

"Menjadi perempuan India pertama yang memenangi medali perak di Olimpiade adalah momen membanggakan buat saya. Saya sangat antusias kala itu," ujar Sindhu.

Baca Juga: Usai Jeda Panjang, PV Sindhu Tak Sabar Kembali Bertanding pada 2021

Perasaan bangga Sindhu bertambah karena ia menilai dirinya belum banyak dikenal khalayak ramai sebelum berlaga di ajang multi-cabang sejagat tersebut.

"Sebelum Olimpiade Rio, belum banyak yang mengenal saya. Jadi, wajar kalau ketika itu banyak yang melihat pembuktian saya di lapangan," tutur dia melanjutkan.

Baca Juga: Persiapkan Diri untuk Turnamen Asia, PV Sindhu Berlatih di Inggris

Prestasi Sindhu tak lantas redup usai Olimpiade Rio.

Ia menjuarai BWF World Tour Fnals 2018 dan medali perak Asian Games pada tahun yang sama, serta merebut medali emas Kejuaraan Dunia 2019.

Satu tahun jelang Olimpiade Tokyo, Sindhu tak sabar kembali bersaing memperebutkan medali emas.

Baca Juga: BAM Tegaskan Pencopotan Tiga Pelatih Bukan karena Perkara Biaya

Ia tak gentar meski para kompetitornya seperti Carolina Marin atau pemain Jepang, Nozomi Okuhara, juga mulai menunjukkan peningkatan performa usai juara pada Denmark Open 2020, Oktober lalu.

"Saya akan memberikan upaya terbaik saya. Saya turun dengan kekuatan 100 persen dan berharap membawa pulang medali emas," ucap Sindhu lagi.

Olimpiade Tokyo akan berlangsung pada 23 Juli-8 Agustus 2021 mendatang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BWF Badminton
REKOMENDASI HARI INI

Baru 23 Pemain Timnas Indonesia yang Gabung TC di Bali Jelang ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X