BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, diyakini tidak akan kalah dari para pesaingnya di kelas utama MotoGP, bahkan termasuk juga seorang Valentino Rossi.
Marc Marquez harus melewatkan kesempatan untuk mempertahankan gelar juaranya lantaran dia harus absen sepanjang MotoGP 2020 kemarin karena cedera patah tulang lengan kanan.
Demi memulihkan kondisi fisiknya untuk musim 2021 mendatang, Marc Marquez sudah menjalani operasi yang ketiga di kota Madrid, Spanyol pada tanggal 3 Desember 2020.
Meski sudah menjalani operasi yang ketiga, masa pemulihan Marc Marquez terancam akan berjalan lebih lama menyusul adanya infeksi tulang.
Baca Juga: Derita Tiada Akhir, Jorge Lorenzo Tersandung Kasus Penggelapan Pajak
Infeksi akibat kuman di fraktur dikhawatirkan akan menghambat pembentukan kalus untuk menyatukan kembali tulang di lengan pembalap berjuluk The Baby Alien tersebut.
Tak ayal, situasi Marc Marquez ini turut menghadirkan pandangan bahwa kondisi tersebut akan berpengaruh besar terhadap performanya di lintasan saat comeback nanti.
Tidak sedikit pihak yang ragu Marc Marquez kembali bisa menunjukkan performa ganasnya seperti saat sebelum dia mengalami cedera parah pada seri perdana MotoGP 2020.
Penilaian berbeda diungkapkan oleh mantan pembalap Grand Prix era 70-an, Jaime Alguersuari Sr yang merasa yakin Marc Marquez masih di atas para pesaingnya walau absen lama.
Baca Juga: Takaaki Nakagami Sebut Peran Penting Cal Crutchlow Selama di LCR Honda
"Saya tak tahu bagaimana Marc Marquez akan kembali tetapi para rivalnya tahu bahwa mereka masih berada jauh di bawahnya," kata Jaime Alguersuari Sr, dilansir dari Motosan.
Lebih jauh lagi, pria berusia 70 tahun tersebut yakin Marc Marquez tidak akan bisa dikalahkan oleh siapa pun saat dia comeback nanti termasuk oleh Valentino Rossi.
Valentino Rossi dan Marc Marquez sendiri menjadi dua pembalap yang aksinya selalu ditunggu-tunggu oleh para penggemar ajang balap motor paling bergengsi di dunia itu.
Hal itu tidak terlepas dari torehan prestasi, di mana rider asal Spanyol itu masih terpaut satu gelar saja dari Valentino Rossi yang mengumpulkan total sembilan trofi sepanjang kariernya.
"Tidak ada pembalap yang bisa mengalahkan Marc Marquez, tidak ada yang bisa dibandingkan dengannya dalam 20 balapan," ucap Jaime Alguersuari Sr menambahkan.
Baca Juga: 1 Balapan Keluar dari Jadwal MotoGP 2021, Kesempatan Terbuka bagi Sirkuit Cadangan
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar