BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengeklaim bahwa tak ada yang lebih dari Mikel Arteta untuk jadi pelatih Arsenal.
Posisi Mikel Arteta sebagai pelatih Arsenal semakin terpojok usai timnya mengawali Liga Inggris musim 2020-2021 dengan buruk.
Terakhir, Arsenal keok dari Burnley dengan skor tipis 0-1, Minggu (13/12/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Kekalahan dalam laga pekan ke-12 Liga Inggris itu membuat Arsenal terdampar di peringkat ke-15 klasemen sementara dengan raihan 13 poin dari 12 laga.
Baca Juga: Granit Xhaka Berulah dan Dikartu Merah, Begini Reaksi Mikel Arteta
Skuad Mikel Arteta tercatat telah menelan kekalahan sebanyak tujuh kali di ajang tersebut dengan empat di antaranya terjadi di kandang sendiri secara berturut-turut.
Sebelum keok dari Burnley, The Gunners sudah tiga kali kalah di Emirates Stadium, yaitu dari Leicester (0-1), Aston Villa (0-3), dan Wolves (1-2).
Seperti dikutip BolaSport.com dari Squawka, 4 kekalahan beruntun di kandang itu membuat Arsenal mengulangi catatan buruk pada 1959 atau 61 tahun yang lalu.
Saat itu, Arsenal juga selalu kalah di rumah sendiri dalam empat pertandingan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Goal International |
Komentar