BOLASPORT.COM - Untuk bertahan di tengah gempuran Pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai, Persebaya Store luncurkan prorgam baru.
Program yang dimaksud memiliki tajuk Wani Kolaborasi.
Dijelaskan oleh Arizal Perdana selaku Senior Manajer Persebaya Store, dalam program Wani Kolaborasi ini pihaknya menggandeng brand lokal.
Diharapkan kolaborasi yang tercipta bisa memberikan pilihan lebih kepada masyarakat.
Arizal menyadari selama pandemi Covid-19, bagi sebuah usaha kreatifitas memang sangat diperlukan.
Baca Juga: Mantan Pelatih Persija Sergio Farias Kembali Bersuara ke The Jak Mania
"Wani Kolaborasi adalah sebuah bentuk kampanya bersama dengan brand lokal yang diinisiasi oleh Persebaya Store," kata Arizal dilansir BolaSport.com dari laman resmi Persebaya.
"Seperti kita tahu, di masa sulit pandemi seperti sekarang, kami rasa salah satu cara agar kita terus bisa survive adalah dengan berkolaborasi."
"Berjalan bersama dengan rekan-rekan di industri kreatif dalam menghadapi hantaman pandemi Covid-19 ini," ujarnya.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persebaya.id |
Komentar