BOLASPORT.COM - Theo Walcott menjebol gawang mantan timnya, Arsenal, untuk mengantar Southampton memetik satu poin berharga di pekan ke-13 Liga Inggris.
Arsenal menjamu Southampton dalam lanjutan Liga Inggris di Stadion Emirates, London, Rabu (16/12/2020) atau Kamis dini hari WIB.
The Gunners kembali gagal kembali ke jalur kemenangan lantaran ditahan tamu dari selatan dengan skor 1-1.
Semakin bikin jengkel buat tuan rumah karena pencetak gol Southampton ialah Theo Walcott, pemain yang telah mempersembahkan 108 gol ketika berbaju Arsenal.
Walcott mencatatkan nama di papan skor pada menit ke-18 setelah menuntaskan pergerakan serangan apik yang dibangun awak The Saints.
Inisiator gol Walcott adalah Che Adams, yang memberikan umpan terobosan brilian sembari terjatuh yang dikejar rekannya tersebut.
Walcott berada dalam situasi satu lawan satu dengan Bernd Leno, lalu melepaskan tembakan lob menawan yang melewati kepala sang kiper.
Soton unggul 1-0 di babak pertama.
Memasuki babak kedua, The Gunners mendapatkan hal positif dengan keberhasilan kapten Pierre-Emerick Aubameyang pecah telur.
Striker Gabon itu menyamakan skor di menit ke-52 setelah menuntaskan proses brilian dari aksi individu Bukayo Saka di sisi kiri dan umpan pendek Eddie Nketiah.
Bagi Aubameyang, inilah gol pertamanya dalam 6 laga terakhir Arsenal di Liga Inggris.
Sebelum ini, Auba merasakan paceklik yang terbentang sejak dirinya menjadi penentu kemenangan The Gunners atas Manchester United via gol penalti (1/11/2020).
Namun, laga kontra United pula yang menandakan kemenangan terakhir Arsenal di Liga Inggris.
Seusai ditahan Southampton, The Gunners memanjangkan dahaga kemenangan menjadi 6 pekan beruntun.
Situasi ini membuat anak asuh Mikel Arteta belum juga beranjak dari peringkat ke-15 di klasemen atau dua garis saja di atas zona degradasi.
Adapun Southampton berhasil memaku tempat di peringkat ketiga.
Hasil Pertandingan
Arsenal 1-1 Southampton (Pierre-Emerick Aubameyang 52'; Theo Walcott 18')
Susunan Pemain
Arsenal (3-4-3): 1-Bernd Leno; 16-Rob Holding, 6-Gabriel, 3-Kieran Tierney; 15-Ainsley Maitland-Niles, 25-Mohamed Elneny, 8-Dani Ceballos (Joseph Willock 67'), 7-Bukayo Saka; 19-Nicolas Pepe (Cedric 85'), 30-Eddie Nketiah (David Luiz 65'), 14-Pierre-Emerick Aubameyang.
Pelatih: Mikel Arteta
Southampton (4-4-2): 1-Alex McCarthy; 2-Kyle Walker-Peters, 35-Jan Bednarek, 4-Jannik Vestergaard, 3-Ryan Bertrand; 17-Stuart Armstrong (Moussa Djenepo 63'), 8-James Ward-Prowse, 6-Oriol Romeu, 32-Theo Walcott (Nathan Redmond 63'); 9-Danny Ings, 10-Che Adams.
Pelatih: Ralph Hasenhuettl
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Premierleague.com |
Komentar