BOLASPORT.COM - Manajer Repsol Honda, Alberto Puig, menilai timnya mustahil untuk menjadi pemenang MotoGP tanpa kehadiran Marc Marquez.
Alberto Puig sedang menilai musim ini karena Honda tidak pernah meraih kemenangan selama MotoGP 2020.
Prestasi Honda paling baik pada musim ini adalah saat Alex Marquez bercokol dua kali di podium.
Penyebab tim asal Jepang itu gagal meraih kemenangan selama tahun ini adalah tanpa kehadiran Marc Marquez.
Baca Juga: Tak Punya Kans Rebut Gelar Khabib Nurmagomedov, UFC Layak Tendang Tony Ferguson
Sejak 2013, tim pabrikan Honda memang selalu mengandalkan Marquez sebagai pembalap terdepan untuk meraih kemenangan.
Berulangkali pembalap Spanyol itu menjadi juara dunia MotoGP kecuali 2015 dan 2020.
Hal tersebut menandakan bahwa Marquez memang mendominasi perlombaan MotoGP sejak dirinya melakukan debut pada tahun 2013.
Setelah kehilangan Marquez karena faktor cedera pada musim ini, Alberto Puig kemudian mengakui bahwa timnya berbeda.
Baca Juga: Elkan Baggott Makin Moncer di Ipswich Town
Puig kini menilai tanpa motor RC213V ditumpangi oleh Marquez, Honda mustahil untuk memenangi balapan.
"Kami telah berubah dari bisa menang menjadi hampir mustahil untuk menang," ucap Puig dilansir BolaSport.com dari Corsedimoto.
"Bersama Marc Marquez, kami bisa menang, tanpa dia hal itu tidak mungkin."
"Ini merupakan tahun yang aneh bagi kami semua, kami tidak mempunyai kesempatan menjadi juara MotoGP musim ini," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Calon Lawan Bali United dan Persija Jakarta di Piala AFC 2021
Musim depan Pol Espargaro akan datang ke Repsol Honda untuk menjadi rekan Marquez.
Kedatangan Espargaro ini sekaligus memberikan harapan baru bagi tim pabrikan Honda seandainya Marquez masih berkutat dengan cedera.
Pasalnya, musim ini Espargaro sukses tampil gemilang bersama KTM.
Dia sukses bercokol di peringkat kelima pada klasemen akhir MotoGP 2020 dengan pencapaian lima kali finis di podium.
Baca Juga: Valentino Rossi dan Franco Morbidelli Diharapkan Naik Podium Bareng
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
Komentar