Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Hal Ini Bisa Buat Mason Greenwood Jadi Pemain Terbaik di Masa Depan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 19 Desember 2020 | 04:40 WIB
Penyerang Manchester United, Mason Greenwood, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang RB Leipzig dalam laga Grup H Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).
TWITTER.COM/WHOSCORED
Penyerang Manchester United, Mason Greenwood, melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang RB Leipzig dalam laga Grup H Liga Champions 2020-2021, Rabu (28/10/2020).

BOLASPORT.COM - Striker legendaris Manchester United, Andy Cole, mendukung Mason Greenwood menjadi pemain terbaik di masa depan dengan dua hal yang harus dipenuhi.

Mason Greenwood menikmati musim fantastis bersama Manchester United pada 2019-2020.

Tercatat Mason Greenwood sanggup mendulang 17 gol dari 49 penampilan di semua ajang bersama Manchester United.

Saat tim Setan Merah kesulitan mencari keseimbangan di lini depan, Greenwood mampu tampil apik sebagai sayap kanan.

Baca Juga: Zinedine Zidane Dikritik Habis-habisan, Kiper Legendaris Real Madrid Tak Terima

Mason Greenwood menjadi penyempurna trisula utama dalam racikan Ole Gunnar Solskjaer untuk menemani Marcus Rashford dan Anthony Martial.

Meski berposisi asli sebagai penyerang tengah, Greenwood kerap dimainkan Solskjaer sebagai sayap kanan.

Kualitas penyelesaian akhir Greenwood disejajarkan dengan eks penyerang Man United, Robin van Persie.

Namun, hal yang membedakan adalah kemampuan dua kaki yang sama hebatnya dari pemain berusia 19 tahun tersebut.

Baca Juga: Solskjaer Minta Manchester United Diperlakukan Sama seperti Liverpool

Harapan tinggi untuk Greenwood pun diutarakan oleh legenda Man United, Andy Cole.

Andy Cole, yang turut membantu tim Setan Merah meraih gelar Liga Champions 1998-1999, meyakini Greenwood dapat menjadi pemain terbaik dunia di masa depan.

Cole mengungkapkan bahwa penyerang jebolan akademi Man United ini memenuhi dua hal, yakni pekerja keras dan rendah hati, sehingga bisa meraih segalanya.

Baca Juga: Klub Liga Inggris Tolak Aturan 5 Pergantian Pemain, tetapi Setujui Penggantian karena Gegar Otak

"Saya yakin Mason Greenwood memiliki semua atribut dan semua potensi untuk menjadi salah satu striker terbaik dunia dalam lima tahun ke depan," kata Cole seperti dikutip BolaSport.com dari The Sun.

"Saya pikir jika Mason terus bekerja keras dan rendah hati, dia akan mencapai apa pun yang dia ingin capai dalam sepak bola."

Dua striker legendaris Manchester United, Dwight Yorke (kiri) dan Andy Cole.
TWITTER.COM/RETRORED2
Dua striker legendaris Manchester United, Dwight Yorke (kiri) dan Andy Cole.

"Saya sangat senang melihatnya mengenakan kostum Manchester United untuk tahun-tahun mendatang," ujar Cole menambahkan.

Pada musim 2020-2021, Mason Greenwood baru mengumpulkan 3 gol dari 15 penampilannya di semua ajang bersama tim Setan Merah.

Di Liga Inggris, pemain bernomor punggung 11 itu baru mencetak 1 gol dari 9 penampilan.

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Pekan ke-14, Barcelona Vs Valencia, Real Madrid Vs Eibar

Mason Greenwood ikut terlibat dalam kemenangan comeback Man United atas Sheffield United dengan skor 3-2 pada pekan ke-13 Premier League di Stadion Bramall Lane, Kamis (17/12/2020) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Greenwood berpeluang tampil kembali membela Man United ketika menjamu Leeds United di Stadion Old Trafford dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris, Minggu (20/12/2020) pukul 23.30 WIB.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : The Sun
REKOMENDASI HARI INI

Respons Sandy Walsh Usai Tahu Timnas Wanita Indonesia Ganyang Malaysia di ASEAN Cup Women 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136