Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada 1 Hal yang Bisa Bikin Barcelona Pasrah Lepas Lionel Messi ke PSG

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 19 Desember 2020 | 09:45 WIB
Ada satu hal yang akan bisa membuat Barcelona pasrah untuk melepas Lionel Messi ke Paris Saint-Germain.
TWITTER.COM/LALIGA
Ada satu hal yang akan bisa membuat Barcelona pasrah untuk melepas Lionel Messi ke Paris Saint-Germain.

BOLASPORT.COM - Ada satu hal yang akan bisa membuat Barcelona pasrah untuk melepas Lionel Messi ke Paris Saint-Germain (PSG).

Pembicaraan masa depan megabintang Barcelona, Lionel Messi, rupanya masih hangat dibicarakan dan belum juga selesai.

Apalagi saat ini Barcelona tengah memasuki masa kampanye jelang pemilihan presiden baru.

Masa depan Messi pun sering kali dijadikan alat kampanye untuk meraup suara sebanyak-banyaknya demi menduduki kursi nomor satu di Camp Nou.

Ada yang menjanjikan akan membuat Messi mau bertahan dan pensiun di Barcelona.

Baca Juga: Siaran Langsung Bola Malam Ini, Palace vs Liverpool Liga Inggris, Parma vs Juventus di RCTI Gratis!

Di sisi lain, ada juga yang menyerahkan keputusan soal masa depan ke tangan Messi sendiri.

Salah satu kandidat yang lebih memilih untuk pasrah dan menyerahkan masa depan ke tangan La Pulga sendiri adalah Agusti Benedito.

Dalam kesempatan wawancara dengan Radio Marca yang dilansir BolaSport.com, Benedito memilih untuk lebih realistis.

Benedito mengakui kalau dirinya menginginkan Messi untuk tinggal di Barcelona sampai pensiun.

Akan tetapi, ada satu hal yang membuat Benedito pasrah dengan masa depan kapten timnas Argentina itu, yakni masalah ekonomi.

Baca Juga: Serakah, Zlatan Ibrahimovic Tak Mau Kasih Penalti ke Lionel Messi

Aksi megabintang Barcelona, Lionel Messi, saat melawan Levante pada Minggu (13/12/2020).
TWITTER.COM/LALIGA
Aksi megabintang Barcelona, Lionel Messi, saat melawan Levante pada Minggu (13/12/2020).

Saat ini, Barcelona tengah mengalami krisis finansial yang sangat parah akibat COVID-19.

Terlebih lagi, klub kaya raya asal Prancis, Paris Saint-Germain, tengah mendekati Messi.

Benedito menyebut kalau bersaing soal masalah keuangan, dirinya yakin kalau Messi akan pergi.

"Kami semua ingin dia terus di Barcelona," ujar Benedito.

"Dia adalah pemain terbaik di dunia. Saya mendengar Leo Messi mengatakan bahwa dia ingin meninggalkan Barcelona musim panas lalu dan keputusan seperti itu tidak dibuat karena dia berdiri di sisi 'ranjang' yang salah."

Baca Juga: Rivalitas dengan Lionel Messi Buat Cristiano Ronaldo Jadi Lebih Bagus

"Jadi, hal pertama adalah dia memiliki perubahan pendapat. Karena jika kami harus bersaing dengan tim lain di Eropa yang mengincar Messi ... jika masalahnya adalah ekonomi, kami tidak akan mampu."

"Ketika saya mendengar Neymar mengatakan dia ingin bermain dengan Messi lagi, saya berkata, 'Sialan, hati-hati terhadap orang-orang ini', karena PSG milik Qatar, yang menyelenggarakan Piala Dunia, yang memiliki klub mereka sendiri. Jika PSG menginginkannya, secara ekonomi kami tidak akan mampu bersaing."

"Saya berharap akan datang hari ketika Messi akan mengatakan bahwa setelah 20 tahun di Barcelona, ​​dia ingin melanjutkannya," ucap Benedito melanjutkan.

Kontrak Messi sendiri akan segera habis pada akhir musim ini, tepatnya pada 30 Juni 2021.

Itu artinya pada 1 Januari 2021, Messi berpeluang untuk membicarakan peluang transfer dengan klub lain.

Baca Juga: Jadwal Liga Spanyol Hari Ini - Lionel Messi Bakal Punya Rekor Baru

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Radio Marca
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X