BOLASPORT.COM - Petinju kelas menengah, Gennady Golovkin, menjadi pemenang atas Kamil Szeremeta melalui TKO pada ronde ketujuh.
Duel kelas menengah antara Gennady Golovkin dan Kamil Szeremeta tercipta di
Seminole Hard Rock Hotel & Casino, Hollywood, Florida, Amerika Serikat, Sabtu (19/12/2020).
Hasil positif tersebut turut membuat sosok berjuluk GGG itu mempertahankan sabuk juara IBF miliknya.
Selain itu, kemenangan Golovkin ini membuatnya mempertajam catatan 41-1-1, sementara Szeremeta telah memiliki kekalahan pertama dengan catatan menjadi 21-1.
ronde pertama
Golovkin dan Szeremeta masih mencoba untuk mencari jangkauan penyerangan saat ronde pertama dimulai.
Dipenghujung ronde pertama, Golovkin sukses menjatuhkan Szeremeta melalui pukulan jab kerasnya.
Ronde kedua
Setelah berhasil menjatuhkan Szeremeta pada ronde pertama, Golovkin langsung tampil menyerang dengan berbagai kombinasi pukulan.
Ronde ketiga
Golovkin kembali tampil menyerang, dia mencoba untuk menjatuhkan Szeremeta melalui pukulan uppercut dan jab.
Akan tetapi, Szeremeta masih memiliki ketahanan untuk menahan hantaman berulangkali Golovkin.
Baca Juga: Bos Red Bull Racing Akui Sulit Abaikan Performa Kece Sergio Perez
Ronde keempat
Kali ini, kedua petinju saling berbagi serangan dengan mencoba beragam jenis pukulan seperti power punch dan jab.
Golovkin kembali menjatuhkan Szeremeta dengan uppercut tangan kiri.
Akan tetapi, petinju Polandia itu mampu bangkit lagi usai terjatuh.
Ronde kelima
Kedua petinju kembali menjual beli serangan saat ronde kelima dimulai.
Pada ronde ini, Szeremeta berani mencoba untuk mendekati Golovkin sambil mendaratkan pukulan uppercut.
Sementara Golovkin lebih banyak menyerang Szeremeta melalui jab.
Ronde keenam
Szeremeta mencoba untuk mengembalikan kedudukan dengan mencoba menekan Golovkin selama ronde keenam.
Kedudukan tiba-tiba berbalik di penghujung ronde keenam, Golovkin kali ini lebih agresif dengan mendaratkan pukulan ke Szeremeta.
Ronde ketujuh
Penampilan agresif langsung ditampilkan Golovkin saat ronde ketujuh dimulai.
Melalui pukulan jab, Golovkin berhasil menjatuhkan Szeremeta dan mampu bangkit lagi.
Ketika bel ronde ketujuh berbunyi, Golovkin langsung dinyatakan menang atas Szeremeta.
Baca Juga: Direkrut Red Bull Racing, Sergio Perez Bangga Bukan Kepalang
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | DAZN |
Komentar