BOLASPORT.COM - Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, menyebut tim besutannya kembali menelan kekalahan di Liga Inggris karena kurang beruntung.
Arsenal kembali menelan kekalahan di ajang Liga Inggris 2020-2021.
Kali ini, kekalahan mereka terima ketika bertamu ke markas Everton, Stadion Goodisoon Park, dalam laga pekan ke-14 Liga Inggris pada Sabtu (19/12/2020) atau Minggu dini hari WIB.
Laga tersebut berkesudahan dengan skor 1-2 untuk kekalahan Arsenal.
Baca Juga: Hasil dan Klasemen Bundesliga - Comeback Detik-detik Terakhir, Bayern Muenchen Rebut Posisi Teratas
Gol semata wayang Arsenal pada pertandingan itu dicetak oleh Nicolas Pepe (menit ke-35) lewat tendangan penalti.
Adapun dua gol Everton yang bersarang di gawang Bernd Leno malam itu dibuat oleh Rob Holding (22') yang melakukan gol bunuh diri serta Yerry Mina (45')
Dengan hasil ini, Arsenal gagal beranjak dari urutan 15 klasemen sementara.
Meski kalah, Mikel Arteta menyebut kalau tim besutannya tampil cukup baik pada laga tersebut, bahkan mendominasinya.
Akan tetapi, Arteta merasa Arsenal kurang beruntung pada pertandingan itu sehingga di akhir laga The Gunners harus kembali menelan kekalahan.
"Buruk lagi bahwa kenyataannya kami kalah, meski tidak kebobolan banyak" tutur Arteta seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Lompat Lewati Tinggi Gawang, Cetak Gol Sundulan, Juventus Ngamuk dalam 4 Menit
"Kami kalah karena dua momen kunci, sebuah gol bunuh diri dan dari bola mati."
"Kami bereaksi dengan baik, mendominasi permainan, dan menciptakan peluang yang cukup setidaknya untuk tidak kalah."
"Namun, upaya kami membentur tiang dan saya rasa keberuntungan tidak berada di pihak kami," ucap Arteta menegaskan.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Hobi Yerry Mina pada Menit Ke-45 Bawa Everton Kalahkan Arsenal
Hasil laga melawan Everton telah membuat Arsenal tanpa kemenangan dalam 7 pertandingan terakhir di Liga Inggris.
Bahkan, 5 di antaranya berakhir dengan kekalahan, termasuk laga melawan Everton.
Meski demikian, Arteta mengatakan kalau timnya telah berusaha keras untuk mengubah keadaaan tersebut walau pada faktanya hasil yang diinginkan tak kunjung diraih.
Baca Juga: Tottenham Hotspur Kembali Incar Satu Pemain Real Madrid Seusai Gaet Gareth Bale dan Sergio Reguilon
"Kami menghadapi pertarungan besar, tetapi Anda dapat melihat betapa kerasnya mereka berusaha, semangat ada di sana," kata Arteta.
"Saya pikir kami memiliki 15 tembakan tetapi hanya dua tepat sasaran. Rasio itu sangat rendah jika Anda ingin lebih konsisten dan memenangkan pertandingan sepak bola, tetapi itulah kenyataannya. Kami perlu menghasilkan lebih banyak untuk memenangkan pertandingan."
"Para pemain berjuang, kesal, dan bersama-sama. Kami harus mulai memenangkan pertandingan sepak bola. Liga Inggris adalah prioritas utama karena kami perlu meraih poin," ucap Arteta menambahkan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar