BOLASPORT.COM - Penyerang Persib Bandung, Beni Oktovianto mengaku sudah merindukan sesi latihan bersama timnya.
Tim berjuluk Maung Bandung sudah hampir dua bulan lamanya meliburkan segala agenda tim.
Terakhir kali Robert Alberts memimpin latihan pada akhir Oktober lalu di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Baca Juga: Shin Tae-yong ke Spanyol, Sosok Ini Pimpin TC Timnas Indonesia
Meski libur, para pemain tetap mendapat progam latihan mandiri yang wajib dilakukan selama berada di rumahnya masing-masing.
Striker Persib, Beni menyebut tak pernah absen menjalankan progam latihan yang diberikan tim pelatih.
Hanya saja, dirinya merasa mulai jenuh lantaran tak bisa berkumpul dengan rekan-rekan setim.
Menurutnya, latihan mandiri kurang menyenangkan dibandikan latihan bersama-sama.
Beni berharap semoga ada kejelasan nasib kompetisi Liga 1, sehingga bisa secepatknya reuni kembali.
"Tidak banyak yang bisa kita lakukan saat ini kecuali latihan masing-masing di rumah," ucapnya dilansir dari laman resmi klub.
"Pastinya, saya rindu latihan bareng tim di Bandung. Saya berdoa saja ada kabar baik soal latihan bersama dan kompetisi," imbuh Beni.
Baca Juga: Milla Tak Sabar Bertemu Shin Tae-yong di Timnas U-22 Indonesia
Pemain asal Bontang itu merupakan rekrutan anyar Persib yang didatangkan awal musim ini.
Sayangnya, ia belum bisa melakoni laga debutnya di Liga 12020.
Pria kelahiran 23 Oktober 1998 itu pun bertekad bisa memberikan kontribusi terbaik bagi Persib.
Beni berharap bisa membantu timnya meraih kemenangan di setiap laga.
"Mudah-mudahan, saya pastinya berharap seperti itu. Karena bermain di Liga 1 untuk Persib akan jadi pengalaman luar biasa buat karier saya," pungkasnya.
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | Persib.co.id |
Komentar